Suara.com - Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia menyebut pemerintah bakal menerapkan formula baru dalam subsi BBM.
Ke depan, subsidi BBM akan diberikan lewat skema bantuan langsung tunai (BLT) langsung ke masyarakat yang membutuhkan.
Hal ini dikatakannya, seusai pertemuan dengan Presiden RI Prabowo Subianto di Istana Negara, Kamis (31/10/2024).
"Ada beberapa formulasi. Salah satu alternatifnya seperti itu (skema BLT). Nanti itu keputusannya akan disampaikan setelah tim ini bekerja, selesai, kami akan lapor kepada Bapak Presiden," kata Bahlil.
Baca Juga: Ogah Bahas Tukar Guling Jatah Menteri Golkar, Bahlil: Itu Barang Udah Lewat
Namun demikian, Bahlil mengaku belum memastikan skema tersebut bukan satu-satunya. Dirinya akan memilah formulasi yang cocok, sehingga penyaluran subsidi BBM tepat sasaran.
"Data-data yang harus pas. Kemudian kita harus tahu siapa yang paling berhak untuk mendapatkan subsidi. Ini yang sekarang kita lagi hitung yah," jelas dia.
Bahlil menambahkan, kekinian dirinya juga telah ditunjuk sebagai ketua tim program subsidi tepat sasaran yang langsung melaporkan ke Prabowo.
"Kebetulan kami sendiri yang ditunjuk sebagai ketua tim dan dalam waktu dekat kita akan melaporkan ke Pak Presiden untuk kemudian jadi materi atau bahan referensi keputusan Presiden," pungkas dia.