Emiten Terafiliasi Prabowo Lapor: Pendapatan dan Laba Naik Tipis

Rabu, 30 Oktober 2024 | 16:28 WIB
Emiten Terafiliasi Prabowo Lapor: Pendapatan dan Laba Naik Tipis
PT WIR Asia Tbk (WIRG) mencatat kenaikan pendapatan yang tipis pada kuartal III 2024 atau yang berakhir 30 September 2024. (Foto Laman WIR Group)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - PT WIR Asia Tbk (WIRG) mencatat kenaikan pendapatan yang tipis pada kuartal III 2024 atau yang berakhir 30 September 2024.

Mengutip laporan keuangan WIRG pada Rabu (30/10/2024) pendapatan neto hanya Rp1,88 triliun naik tipis dari pendapatan neto Rp1,87 triliun di periode yang sama tahun sebelumnya.

Hal ini terjadi karena beban pokok pendapatan tercatat Rp1,68 triliun sama dengan beban pokok pendapatan Rp1,68 triliun tahun sebelumnya. Laba kotor naik menjadi Rp198,89 miliar dari laba kotor Rp194,67 miliar.

Beban usaha turun menjadi Rp109,85 miliar dari Rp119,09 miliar membuat laba usaha naik menjadi Rp89,04 miliar dari laba usaha Rp75,57 miliar tahun sebelumnya.

Baca Juga: Rugi Usaha Emiten Bukalapak Kian Membengkak

Laba sebelum beban pajak naik menjadi Rp89,38 miliar dari laba sebelum beban pajak Rp73,62 miliar. Laba tahun berjalan yang dapat diatribusikan ke pemilik entitas induk diraih Rp58,99 miliar naik dari laba tahun berjalan yang dapat diatribusikan ke pemilik entitas induk Rp49,98 miliar tahun sebelumnya.

Total liabilitas naik menjadi Rp481,12 miliar hingga periode 30 September 2024 dari total liabilitas Rp411,49 miliar hingga periode 31 Desember 2023. Total aset naik menjadi Rp1,26 triliun hingga periode 30 September 2024 dari total aset Rp1,12 triliun hingga periode 31 Desember 2023.

WIRG sendiri merupakan saham yang terafiliasi keluarga Prabowo. Berdasarkan prospektusnya, terdapat nama perusahaan PT Karunia Tidar Abadi di WIRG dengan kepemilikan pra-IPO 1%.

Karunia Tidar Abadi bergerak di bidang mobile advertising, perdagangan, pertambangan, hingga pertanian. Perusahaan ini merupakan salah satu sayap bisnis generasi ketiga dari ayah Prabowo, Sumitro Djojohadikusumo.

Baca Juga: Elite Nasdem Pastikan Surya Paloh Tak Mau Jadi Wantimpres Era Prabowo, Kenapa?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI