Suara.com - Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2024 masih berlangsung hingga hari ini, Senin (21/10/2024). Bagi para peserta seleksi, sangat penting untuk mengetahui kisi-kisi materi Tes Karakteristik Pribadi (TKP) CPNS 2024.
SKD jadi tahap pertama dalam seleksi CPNS setelah dinyatakan lolos secara administrasi. Materi SKD pada dasarnya tiga komponen: Tes Wawasan Kebangsaan (TWK), Tes Intelegensia Umum (TIU), dan Tes Karakteristik Pribadi (TKP).
Pasca dinyatakan lolos administrasi, SKD diatur dalam Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenpanRB) Nomor 321 Tahun 2024 tentang Nilai Ambang Batas Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan Pegawai Negeri Sipil Tahun Anggaran 2024.
Nilai ambang batas atau passing grade SKD CPNS adalah nilai minimal yang harus dipenuhi oleh setiap peserta seleksi agar dinyatakan lulus. Berdasarkan PermenPan-RB 321/2024, ketentuan passing grade SKD CPNS 2024 adalah sebagai berikut:
- Umum dan Putra/Istri Kalimantan:
- Passing grade SKD TKP CPNS: 166
- Passing grade SKD TIU CPNS: 80
- Passing grade SKD TWK CPNS: 65
- Cumlaude/Diaspora:
- Nilai kumulatif SKD minimal: 311
- Nilai minimal SKD TIU: 85
Disabilitas, Putra/Istri Papua, Putra/Istri Daerah Tertinggal:
- Nilai kumulatif SKD minimal: 286
- Nilai minimal SKD TIU: 60
Total nilai SKD CPNS 2024 paling tinggi adalah 550 dari 110 soal. Detailnya adalah:
- TWK: Maksimal 150 dari 30 soal
- TIU: Maksimal 175 dari 35 soal
- TKP: Maksimal 225 dari 45 soal
Dengan demikian,pelamar CPNS kategori umum dan putra/istri Kalimantan wajib memahami hasil tes TWK, TIU, dan TKP memenuhi passing grade. Khusus dari soal materi TKP CPNS, peserta SKD minimal harus mendapatkan poin rerata 3,7 di setiap pertanyaan.
Rangkuman Materi TKP SKD CPNS 2024
Kisi-kisi SKD CPNS 2024 sejatinya sudah dijelaskan dalam PermenPan-RB 321/2024. Di dalamnya, setidaknya terdapat rangkuman enam materi yang diujikan dalam SKD TKP CPNS 2024.
Baca Juga: Tak Hanya Indonesia, Kemenhub Sediakan Lokasi Tes CPNS di 6 Negara Berbeda
Materi TKP SKD CPNS 2024