LPCK Raih Pra Penjualan Rp 741 Miliar di Semester 1 2024

Iwan Supriyatna Suara.Com
Selasa, 10 September 2024 | 08:21 WIB
LPCK Raih Pra Penjualan Rp 741 Miliar di Semester 1 2024
PT Lippo Cikarang Tbk (LPCK) meraih pra penjualan sebesar Rp741 miliar.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sepanjang semester pertama tahun ini, PT Lippo Cikarang Tbk (LPCK) meraih pra penjualan sebesar Rp741 miliar. Pencapaian pra penjualan LPCK yang mencapai Rp741 miliar tersebut, terutama didorong oleh penjualan produk rumah tapak dan ruko, yang masing-masing memberikan kontribusi sebesar 68% dan 20%. Adapun produk rumah tapak yang banyak diminati adalah XYZ Livin dan Cendana Spark North.

Pada periode Januari-Juni 2024, LPCK juga memperkenalkan lini produk baru di Lippo Cikarang Cosmopolis bertajuk XQ Livin yang terdiri dari Tipe X dan Q Livin. Tipe X mencakup X3 (56,5 m2) dengan harga mulai Rp609 juta dan X5 (61,5 m2) dengan harga mulai Rp643 juta.

Tipe Q livin sendiri memiliki empat ukuran, yaitu Q10 (36 m2), Q11 (39,6 m2), Q20 (42,9 m2), dan Q21 seluas 46,8 m2, dengan harga mulai dari Rp322 juta hingga Rp492 juta.

"LPCK akan terus berinovasi dan memperluas penawaran produk untuk pemilik rumah pertama, dengan meluncurkan produk perumahan baru yang terjangkau di Lippo Cikarang Cosmopolis," kata Presiden Direktur LPCK, Gita Irmasari ditulis Selasa (10/9/2024).

Baca Juga: Cari Properti Harga Miring? Coba Kunjungi HARPROPNAS FEST 2024

Gita juga menambahkan setelah meraih pra penjualan sebesar Rp741 miliar di Semester I/2024, perusahaan optimis akan dapat mencapai target tahun ini, dengan mempertahankan momentum penjualan di paruh kedua tahun 2024.

"LPCK juga berkomitmen untuk melanjutkan pembangunan agar dapat melakukan serah terima tepat waktu kepada konsumen." pungkas Gita.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI