Saham BBRI Moncer, IHSG Diprediksi Menguat Hari Ini

M Nurhadi Suara.Com
Rabu, 21 Agustus 2024 | 11:44 WIB
Saham BBRI Moncer, IHSG Diprediksi Menguat Hari Ini
Bursa Efek Indonesia (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menguat menuju level 7.563,08 saat pembukaan perdagangan pada Rabu (21/8/2024). 

BBRI jadi salah satu saham kapitalisasi besar yang mencatat kenaikan signifikan, bersama dengan beberapa saham lainnya.

Menurut data dari Bursa Efek Indonesia (BEI), IHSG meningkat sebesar 29,09 poin atau 0,36% menuju level 7.563,08. Pada awal perdagangan, IHSG bergerak di posisi 7.566,77 dan sempat menyentuh level 7.572,61. Sebanyak 222 saham mengalami kenaikan, 126 saham turun, dan 591 saham stagnan, dengan kapitalisasi pasar mencapai Rp12,83 triliun.

Saham BBRI, yang merupakan salah satu saham dengan kapitalisasi pasar besar, mencatat kenaikan 2,02% ke level Rp5.050 per lembar, sementara BBCA naik 0,48% ke level Rp10.475 per lembar.

Baca Juga: Umumkan Debut 3 Eks Member FIFTY FIFTY, Saham IOK Company Alami Penurunan

Phintraco Sekuritas memperkirakan IHSG berpotensi mencapai target 7.700, didorong oleh berbagai kebijakan moneter yang akan datang. IHSG hari ini diprediksi bergerak dalam rentang resistance 7.575, pivot 7.500, dan support 7.475. Pada perdagangan sebelumnya, IHSG menunjukkan penguatan yang signifikan dengan membentuk rising window.

Secara teknikal, meskipun indikator Stochastic RSI menunjukkan kondisi overbought, ada peluang untuk melanjutkan penguatan. Fokus pasar saat ini tertuju pada kebijakan moneter yang akan diumumkan.

Dari faktor eksternal, pasar mengharapkan petunjuk pemangkasan suku bunga acuan dari rilis The Federal Open Market Committee (FOMC) Minutes dan konferensi pers Jackson Hole Symposium yang dijadwalkan pada 21 Agustus 2024. Sementara itu, dari dalam negeri, pasar menantikan hasil Rapat Dewan Gubernur (RDG) Bank Indonesia, dengan harapan ada indikasi penurunan suku bunga untuk sisa tahun 2024.

Kenaikan saham BBRI menunjukkan peran penting BRI dalam mendukung penguatan IHSG, sekaligus mencerminkan optimisme pasar terhadap kinerja BRI di tengah dinamika ekonomi saat ini.

Desclaimer: Artikel ini tidak dibuat untuk mengajak atau mengarahkan pembaca terkait saham dan aset yang dibeli. Keputusan dan risiko sepenuhnya ada di tangan Anda.

Baca Juga: Banyak Beredar Nomor dan Akun Palsu, BRI Himbau Nasabah Kenali Akun dan Kontak Resmi

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI