Kini, Prajogo mempunyai sejumlah anak usaha di sektor tambang yakni Petrindo Jaya Kreasi dan sektor energi terbarukan yakni Barito Renewables Energy.
![Prajogo Pangestu, Sugianto Kusuma, Franky Widjaja, dan Gribaldi hadir di Upacara HUT RI IKN. [WartaEkonomi.co.id]](https://media.suara.com/pictures/original/2024/08/19/70858-prajogo-pangestu-sugianto-kusuma-franky-widjaja-dan-gribaldi-hadir-di-upacara-hut-ri-ikn-ist.jpg)
Franky Widjaja juga salah satu orang terkaya RI yang turut menghadiri upacara bendera Kemerdekaan di IKN.
Franky Widjaja merupakan putra Eka Tjipta Widaja, pendiri Sinarmas Group. Saat ini, Franky merupakan Chairman dan CEO dari Golden Agri-Resource.
Franky juga diketahui sebagai Executive Chairman Sinarmas. Selain sejumlah bisnis yang dimiliknya, Franky juga diketahui sebagai Koordinator Bidang Perekonomian di Kamar Dagang dan Industri Indonesia.
4. Boy Thohir

Garibaldi Thohir atau yang juga dikenal dengan nama Boy Thohir ini merupakan pemegang saham di Adaro Energy.
Boy Thohir juga diketahui sebagai kakak kandung Menteri BUMN, Erick Thohir. Boy Thohir diketahui mempunyai saham di Merdeka Battery Materials, di perusahaan baterai kendaraan listrik.
Demikian ulasan mengenai profil 4 orang terkaya RI ikut upacara di IKN. Selain 4 nama di atas, ada juga orang terkaya RI lainnya yang turut ikut upacara di IKN, yaitu Eka Tjandranegara, Maruarar Sirait, Djoko susantom, dan Pui Sudarto. Semoga bermanfaat!
Kontributor : Ulil Azmi