Cara Perusahaan Air Minum RI Perkuat Produksi dari Hulu ke Hilir

Senin, 05 Agustus 2024 | 08:27 WIB
Cara Perusahaan Air Minum RI Perkuat Produksi dari Hulu ke Hilir
Ilustrasi air minum. (Dok: Istimewa)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Produsen air minum dalam kemasan (AMDK) Aqua, berkomitmen untuk memperkuat integrasi proses produksi dari hulu hingga hilir. Upaya ini mendapat apresiasi dari pemerintah. 

Dalam kunjungan kerjanya ke pabrik Aqua Bali, Direktur Industri Minuman, Hasil Tembakau dan Bahan Penyegar, Kementerian Perindustrian Merrijantij Punguan Pintaria menyampaikan bahwa langkah yang dilakukan oleh perusahaan sejalan dengan visi pemerintah untuk mendorong pertumbuhan industri dalam negeri yang berkelanjutan. 

"Industri AMDK di Indonesia sudah semakin maju dan memenuhi standar nasional serta internasional," kata Merrijantij dalam keterangannya dikutip Senin (5/8/2024).

Menurutnya apa yang sudah dilakukan AQUA saat ini, yakni menghadirkan varian kemasan baru Galon Guna Ulang PET yang ramah lingkungan serta senantiasa mengikuti pedoman Standar Nasional Indonesia, adalah hal yang patut dicontoh oleh pelaku industri lainnya.

Baca Juga: Teknologi untuk Keamanan Transaksi BBM Kendaraan Perusahaan

Komitmen dan langkah yang diambil AQUA untuk menghadirkan varian kemasan produk baru bagi masyarakat juga disambut baik oleh Syuhada, Dipl. Chem., Periset Ahli Madya bidang Polimer dari Pusat Riset Teknologi Polimer (PRTP) Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN). 

“Selain PC, penggunaan material PET diketahui secara luas menjadi materi yang juga sering digunakan oleh industri sebagai kemasan produk. AQUA melakukan pilihan yang bijak dengan memanfaatkan Galon Guna Ulang PET sebagai varian kemasan produk AMDK, mendampingi kemasan PC mereka yang sebelumnya sudah hadir, karena bahan tersebut bisa digunakan kembali sekaligus didaur ulang," katanya.

Rachmat Hidayat, Government and External Scientific Affairs Director Danone Indonesia, mengatakan dirinya merasa terhormat untuk menerima kunjungan perwakilan pemerintah kali ini. 

"Sebagai pionir di industri AMDK Indonesia, kami terus berupaya melakukan berbagai inisiatif dan aktivitas secara berkelanjutan, terutama dalam mendukung sinergi antara pelaku industri dengan pemerintah yang dapat memberikan dampak baik bagi ekonomi masyarakat dan mewujudkan kelestarian lingkungan," kata dia.

Baca Juga: Terkuak Liciknya Harvey Moeis dkk: Bikin 12 Perusahaan Boneka di Kasus Korupsi Timah, Ini Daftar Namanya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI