Suara.com - PT Prudential Life Assurance (Prudential Indonesia) mempertegas komitmennya berkontribusi dalam bidang lingkungan, sosial, dan tata kelola perusahaan (Environmental, Social, and Governance / ESG), dengan menjaga konsistensinya dalam melakukan berbagai inisiatif keberlanjutan dari hulu hingga hilir.
Komitmen keberlanjutan Prudential Indonesia merupakan bagian dari strategi jangka panjang yang telah dirancang dan dilaksanakan oleh perusahaan selama bertahun-tahun, serta sejalan dengan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (Sustainable Development Goals).
Hal ini bertujuan untuk menjangkau dan menginspirasi semakin banyak masyarakat Indonesia hidup lebih sehat, hijau, dan kuat secara finansial.
Karin Zulkarnaen, Chief Customer and Marketing Officer Prudential Indonesia mengatakan Prudential Indonesia percaya bahwa dengan mengintegrasikan aspek keberlanjutan ke dalam setiap keputusan bisnis dan operasional perusahaan, kami dapat mendorong pertumbuhan bisnis yang solid untuk jangka panjang, serta menciptakan kontribusi positif bagi karyawan, nasabah, masyarakat dan lingkungan.
"Untuk itu, kami secara konsisten mengadakan berbagai inisiatif dalam pilar strategi keberlanjutan perusahaan yang sesuai dengan kebutuhan nasabah dan masyarakat. Kami berharap dapat mewujudkan masa depan yang lebih bertanggung jawab dan inklusif bagi generasi sekarang dan yang akan datang, sesuai aspirasi kami untuk setiap kehidupan, untuk masa depan," kata Karin dalam keterangannya dikutip Jumat (26/7/2024).
Berdasarkan Laporan Keberlanjutan Perusahaan Tahun 2023, Prudential Indonesia menjalankan tiga pilar strategi keberlanjutan, yakni perlindungan kesehatan dan finansial yang mudah dijangkau, investasi yang bertanggung jawab, dan bisnis yang berkelanjutan.
Ketiga pilar ini diimplementasikan dengan menyasar tiga aspek, yaitu lingkungan, sosial dan tata kelola yang profesional dan bertanggung jawab.
Selama tahun 2023, total limbah yang didaur ulang di kantor Prudential Indonesia sekitar 19 ton (41,6% dari total sampah yang dihasilkan) atau setara dengan berat 3 gajah afrika.
Oleh karena itu, untuk terus berkontribusi secara aktif dalam mengurangi limbah sampah yang dihasilkan serta meningkatkan kesadaran akan gaya hidup hijau bagi karyawan, nasabah dan tenaga pemasar, Prudential Indonesia mengadakan kampanye manajemen sampah khususnya dengan mengedukasi betapa pentingnya menerapkan 3R (Reduce, Reuse, Recycle).
Baca Juga: Waktu yang Tepat untuk Melakukan Konsolidasi Utang
Selain itu, karyawan Prudential Indonesia juga terlibat dalam menanam lebih dari 25.000 bibit mangrove di sekitar wilayah Jakarta. Hal ini dilakukan dengan menerapkan kebijakan kantor dan asuransi ramah lingkungan (Green Office and Green Insurance).