Suara.com - Insiden mengerikan menimpa Pesawat Garuda Indonesia dengan kode GIA 1105 yang mengangkut 450 calon jamaah haji asal Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan (Sulsel), terpaksa melakukan pendaratan darurat usai mesin sayap sebelah kanan terbakar pada Rabu (15/5/2024). Profil Garuda Indonesia pun ramai dibahas.
Setelah ditelusuri, sesuai data FlightRadar24, pesawat yang mengalami insiden tersebut ternyata bukan milik PT Garuda Indonesia. Melainkan pesawat sewaan yang berasal dari maskapai asing bernama Terra Avia.
Diketahui, Terra Avia sendiri merupakan perusahaan penyedia jasa carter pesawat yang berbasis di Bandara Internasional Chiin di Chiinu, Moldova yang disewa oleh Garuda Indonesia untuk menambah penerbangan pada musim haji tahun 2024.
Tidak ada korban jiwa dalam insiden itu. Pesawat tersebut mendarat dengan selamat di Bandara Sultan Hasanuddin, Makassar sekitar pukul l 17.15 waktu setempat.
Profil Garuda Indonesia
PT Garuda Indonesia (Persero) atau biasa dikenal dengan Garuda Indonesia adalah salah satu maskapai penerbangan ternama di Indonesia. Maskapai penerbangan tersebut pertama kali mengudara pada 1940-an dimana masih pada era pendudukan Belanda.
Kala itu maskapai ini masih bernama Indonesian Airways sejak 26 Januari 1949 dengan pesawat pertama-nya bernama Seulawah atau Gunung Emas. Awalnya, Garuda Indonesia merupakan hasil dari kerjasama antara pemerintah Indonesia dengan Koninklijke Luchtvaart Maatschappij (KLM), maskapai Belanda yang kemudian seluruh sahamnya dimiliki Indonesia pada tahun 1953. Kemudian di tahun 1953, Garuda Indonesia berhasil memiliki 27 pesawat lengkap dengan staf-staf profesional.
Perkembangan Garuda Indonesia pun semakin meningkat. Pada 1960-an, Garuda Indonesia lantas mendatangkan tiga pesawat turboprop Lockheed L-188C Electra seiring dengan dibuka-nya rute penerbangan baru ke wilayah Hong Kong.
Beberapa tahun berselang, Garuda Indonesia kembali mendatangkan tiga pesawat baru lainnya dengan jenis Convair 990A yang merupakan pesawat dengan kecepatan tinggi dan teknologi canggih. Dengan adanya pesawat baru ini, Garuda pun kembali membuka rute penerbangan dari Jakarta ke Amsterdam melalui Kolombo, Bombay, Roma, dan Praha.
Baca Juga: Kesaksian Jemaah Haji Makassar Usai Sempat Naik Pesawat Garuda yang Mesinnya Terbakar
Tak hanya di sana, pada tahun 1966, Garuda mendatangkan pesawat jet baru, dengan jenis Douglas DC-8 serta membeli sejumlah pesawat turboprop baru, Fokker F27 guna melayani penerbangan domestik.