Film Kingdom of The Planet of The Apes Targetkan Raup Untung Rp 2 Triliun

Senin, 13 Mei 2024 | 11:10 WIB
Film Kingdom of The Planet of The Apes Targetkan Raup Untung Rp 2 Triliun
Film Kingdom of the Planet of the Apes (IMDb)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Film serial keempat garapan Disney bertajuk “Kingdom of The Planet of The Apes” menargetkan laba $50-55 juta atau Rp803-883 miliar.

Dengan begitu, total pendapatan berpotensi menguasai tangga box office. Film serial pertamanya pada 2011 berjudul “Rise of The Planet of The Apes” meraih pendapatan $54,8 juta setara Rp880 miliar.

Lalu serial keduanya “Down of The Planet of The Apes” mendapat laba sebesar $72 juta atau Rp1,1 triliun pada 2014. Laba tersebut adalah yang paling tinggi dari serial film lainnya.

Selanjutnya 2017 silam, film “War for The Planet of The Apes” berhasil membukukan $56,2 juta setara Rp903 miliar.

Baca Juga: Sinopsis Secret: Untold Melody, Film DO EXO Dikabarkan Segera Rilis Juni 2024

Sedangkan untuk skala pasar global, film ini ditargetkan pendapatan $80 -90 juta setara Rp1,2-1,4 trilun. Dengan proyeksi tersebut, total pendapatan global diperkirakan $1301-40 atau senilai Rp2- 2,2 triliun) pada akhir pekan pertama.

Adapun produksi film “Kingdom of The Planet of The Apes” memakan biaya $160 juta atau Rp2,5 triliun. Hal ini mengingat kesuksesan pada serial film sebelumnya.

Box office AS ditengarai sempat menurun minat penonton pada 2023 sebesar 20 persen.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI