10 Hotel di The Nusa Dua Bali Siap Menjadi Rumah Kedua Bagi Delegasi Global World Water Forum 2024

Rabu, 08 Mei 2024 | 14:11 WIB
10 Hotel di The Nusa Dua Bali Siap Menjadi Rumah Kedua Bagi Delegasi Global World Water Forum 2024
Kawasan The Nusa Dua Bali. Sebagai ilustrasi [ITDC]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Selain itu, ada parade budaya yang dijadwalkan pentas di kawasan the Nusa Dua pada 20 Mei pukul 17.00-18.00 Wita.

"Pawai budaya menampilkan berbagai atraksi seni budaya yang mempesona para delegasi, dengan sentuhan lokal," janji I Made Agus Dwiatmika.

Mengingat tamu yang hadir kaliber kepala negara, VVIP, serta VIP, dari sisi keamanan ITDC menyiapkan Pusat Kendali atau Command Center.

Command Center dilengkapi fasilitas modern untuk memastikan keamanan dan koordinasi yang efisien selama penyelenggaraan World Water Forum ke-10.

Yaitu dalam rangkaian kamera pengawas (CCTV) terintegrasi, monitor televisi, radio komunikasi terintegrasi, tautan sistem informasi dengan BMKG dan BNPB berupa sistem peringatan dini tsunami, gempa bumi sampai cuaca ekstrem.

Selain itu, satuan pengamanan ITDC yang diperkuat dengan sistem pengamanan mengerahkan anjing pelacak (K9), unit pemadam kebakaran, dan patroli kawasan.

"Melalui kerja sama dan inovasi, kami berharap dapat memberikan kontribusi positif bagi masa depan bumi," tutup I Made Agus Dwiatmika.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI