Suara.com - Direktur Utama PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk Irfan Setiaputra buka suara soal heboh kabar Bella Damaika yang dituding pelakor menjadi pramugari Garuda.
Padahal, sebelumnya Bella Damaika merupakan pramugari Maskapai Citilink Indonesia yang merupakan anak usaha Garuda Indonesia.
Menurut Irfan, manajemen tidak pernah memindahkan pramugari dari Citilink Indonesia ke Garuda Indonesia. Apalagi, tegas dia, tidak ada nama Bella Damaika dalam daftar pramugari Garuda.
"Ngak ada yang pindah," ujar Irfan saat dihubungi Suara, Selasa (7/5/2024).
Baca Juga: 5,42 Juta Penumpang Diangkut Garuda Indonesia Group Sepanjang Kuartal Pertama 2024
Sebelumnya, Bella Damaika kembali jadi perbincangan terkait kariernya sebagai pramugari. Baru-baru ini, Bella dikabarkan pindah dari maskapai Citilink ke Garuda Indonesia.
Kabar itu diketahui dari potret yang tersebar di media sosial. Sebuah potret bertuliskan Bella Damaika dan Pramugari GARUDA INDONESIA di bawahnya sukses bikin geger.
Mengetahui kabar Bella Damaika 'upgrade' menjadi pramugari Garuda Indonesia, warganet nyinyir. Namun ada pula warganet yang membela Bella tetap berhak mendapatkan pekerjaan dalam ranah profesional.
"Oh jadi harus bikin masalah dulu ya biar bisa upgrade sungguh prestasi yang membanggakan," sindir akun @onea***.
"Oh jadi harus bikin masalah dulu ya biar bisa upgrade sungguh prestasi yang membanggakan," sindir akun @onea***.
Baca Juga: 'Turbulensi' Keuangan Garuda Indonesia Perlahan Berkurang
"Hai Kak, yang bersangkutan tidak pernah terdaftar sebagai karyawan maupun awak kabin Garuda Indonesia. Terima kasih," balas akun @garuda.indonesia pada Minggu (5/5/2024).