Biaya Layanan Merchant Tokopedia Naik Bulan Depan, Intip Besarannya

Jum'at, 26 April 2024 | 16:14 WIB
Biaya Layanan Merchant Tokopedia Naik Bulan Depan, Intip Besarannya
Ilustrasi belanja online Tokopedia TikTok Shop. [Tokopedia]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tokopedia akan melakukan penyesuaian biaya layanan untuk penjual (seller) per 1 Mei 2024. Selain itu, Tokopedia juga akan merubah skema keanggotaan yang turut merubah biaya layanan.

Berdasarkan pada keterangan di laman seller Tokopedia, biaya layanan untuk keanggotaan seller Power Merchant dan Power Merchant PRO akan naik dari awalnya 2 persen-4,25 persen menjadi 2 persen ke 6,5 persen per produk terjual.

“Pada tanggal 1 Mei 2024 Tokopedia menyesuaikan biaya layanan mulai dari 2% hingga 6,5% berlaku untuk seller Power Merchant dan Power Merchant PRO," tulis keterangan resmi Tokopedia, Jumat (26/4).

Mulai bulan depan Tokopedia juga akan merubah status keanggotan seller mereka. Nantinya akan ada 3 status keanggotaan seller, yakni Power Merchant, Power Merchant PRO, dan Official Store. 

Kebijakan ini mengubah status keanggotaan seller Regular Merchant menjadi Power Merchant. Dengan demikian, fitur dan biaya layanan akan turut menyesuaikan dengan status keanggotaan yang baru.

Adapun biaya layanan seller Power Merchant dan Power Merchant PRO di Tokopedia dibedakan berdasarkan 5 kategori produk. Berikut rinciannya:

-Kategori Grup A: biaya layanan 6,5 persen per produk terjual

-Kategori Grup B: biaya layanan 5,5 persen per produk terjual

-Kategori Grup C: biaya layanan 4,5 persen per produk terjual

Baca Juga: Soal Biaya Layanan Naik, Shopee Pastikan Tak Ikuti Jejak Tokopedia

-Kategori Grup D: biaya layanan 3,1 persen per produk terjual

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI