Banyaknya kapal cepat yang melayari berbagai rute antarpulau di Maluku dengan tujuan menuju Provinsi Maluku Utara dan Sulawesi Utara sangat membantu masyarakat yang melakukan perjalanan mudik melalui jalur laut.
Kapal cepat ini biasanya melayari rute Ambon-Seram Bagian Timur, Ambon-Namlea, Kabupaten Buru, hingga rute Ambon-Maluku Barat Daya, Maluku.
Seperti KM Cantika Lestari 8F, KM Barcelona, KM Cantika Lestari 6E, 77B, 5E, serta KM Cantika Lestari 9E.
Kapal cepat KM Cantika melayari rute Ambon-Namlea, Kabupaten Buru, Ambon-Namrole, Ambon-Bula di Kabupaten Seram Bagian Timur, dan Ambon-Maluku Barat Daya (MBD).
Sedangkan KM Barcelona melayari rute Ambon-Sanana-Ternate (Maluku Utara) hingga Manado (Sulawesi Utara).