Ratusan Sapi Impor Mati Jelang Idul Fitri Karena Terjangkit Penyakit Langka

M Nurhadi Suara.Com
Kamis, 28 Maret 2024 | 12:12 WIB
Ratusan Sapi Impor Mati Jelang Idul Fitri Karena Terjangkit Penyakit Langka
Seorang dokter hewan menyuntikkan vaksin penyakit mulut dan kuku (PMK) kepada hewan ternak sapi perah di Cilembu, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, Senin (20/6/2022). ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Baru-baru ini, Juru Bicara Dewan Eksportir Ternak Australia mengonfirmasi bahwa sekitar 100 ekor sapi telah meninggal dalam perjalanan menuju Indonesia.

Informasi tentang insiden ini disampaikan oleh seorang eksportir yang menggunakan kapal Brahman Express kepada pemerintah Australia.

"Dugaan awal adalah bahwa ini adalah kasus botulisme, yang menyerang hewan dari satu peternakan," ujar juru bicara tersebut seperti yang dilaporkan oleh Bloomberg pada Selasa (26/3/2024) lalu.

Botulisme adalah penyakit langka yang disebabkan oleh racun dari bakteri Clostridium botulinum yang menyerang sistem saraf. Penyakit ini bisa menjangkiti semua mamalia, termasuk manusia, dan dapat menyebabkan kelumpuhan otot.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI