Bayar Pajak di AgenBRILink, Tanpa Antri Tidak Perlu Repot Cukup Selangkah dari Rumah

M Nurhadi Suara.Com
Sabtu, 09 Maret 2024 | 10:57 WIB
Bayar Pajak di AgenBRILink, Tanpa Antri Tidak Perlu Repot Cukup Selangkah dari Rumah
AgenBRILink hadir untuk Anda [BRI]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Mau bayar pajak, tapi jauh dari kantor pengurusan pajak? Atau saking sibuknya sampai tak sempat bayar pajak?

Tenang, sekarang bayar pajak tidak perlu jauh-jauh ke kantor pajak atau samsat. Pasalnya, bayar pajak sekarang bisa dilakukan di AgenBRILink terdekat dari lokasi Anda!

AgenBRILink memang selalu bisa diandalkan untuk setiap transaksi keuangan dengan berbagai kemudahan yang ditawarkan kepada masyarakat.

AgenBRILink menyediakan layanan transaksi yang sangat lengkap. Kehadiran ujung tombak dari Bank Rakyat Indonesia untuk masyarakat di seluruh pelosok Indonesia ini memudahkan Anda untuk melakukan pembayaran listrik, mengisi pulsa, mentransfer uang, dan banyak lagi.

Baca Juga: Link Live Streaming Bali United vs PSIS Semarang, Big Match Liga 1 Malam Ini

Bahkan, tidak hanya berbagai transaksi keuangan. AgenBRILink juga siap membantu Anda dalam pembayaran pajak, mulai dari pajak bangunan sampai pajak kendaraan. 

Caranya luar biasa mudah, cek langkah-langkahnya di bawah ini:

- Datang ke AgenBRILink terdekat, sampaikan bahwa Anda bermaksud untuk bayar pajak

- Agen BRILink akan memastikan jenis pajak yang akan Anda bayarkan

- Sampaikan informasi terkait pajak yang Anda bayarkan, termasuk masa pajak, tahun pajak dan jumlah pajak.

Baca Juga: Cara Aman Membeli Voucher Game Online di AgenBRILink

- Agen BRILink akan memastikan sekali lagi bahwa data yang Anda sampaikan sudah sesuai.

- Bayar sesuai nominal yang disampaikan AgenBRILink

- Anda akan menerima struk bukti pembayaran jika transaksi sukses.

Nah, mudah bukan? Anda tidak perlu lagi galau karena pajak telat karena sudah ada AgenBRILink.

Saat ini, AgenBRILink sudah ada dimana-mana. Saat ini sudah ada Lebih dari 740 Ribu Agen BRILink yang tersebar di 59.205 desa, mencakup lebih dari 80% dari seluruh desa di Indonesia.

Dengan keamanan yang terjamin, kehadiran agen BRILink sangat penting dalam memenuhi kebutuhan masyarakat. Tidak hanya bayar pajak, Anda sebagai nasabah BRI juga bisa menabung lewat AgenBRILink.

Cara menabung di AgenBRILink juga sangat mudah, cukup bilang Anda mau menabung ke agen, sampaikan nomor rekening dan AgenBRILink akan senang hati membantu Anda menabung. Nabung di AgenBRILink, untuk masa depan!

Berkat berbagai layanan yang ditawarkan, AgenBRILink sudah membuktikan diri sebagai mitra yang andal dan memberikan nilai tambah dalam memudahkan transaksi dan layanan keuangan bagi masyarakat.

AgenBRILink : Dekat dan makin lengkap!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI