Transaksi QRIS di BRImo Makin Mudah, Kartu Kredit BRI Bisa Jadi Sumber Dana Lho!

Agung Pratnyawan Suara.Com
Kamis, 15 Februari 2024 | 14:03 WIB
Transaksi QRIS di BRImo Makin Mudah, Kartu Kredit BRI Bisa Jadi Sumber Dana Lho!
Ilustrasi transaksi dengan QRIS. [Envanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Aplikasi mobile banking BRImo dari BRI telah lama menjadi sobat generasi Millenial hingga Gen-i Z dalam mengelola keuangan. Fiturnya lengkap dan mudah. Karenanya, BRImo menjadi pilihan utama untuk berbagai transaksi keuangan, termasuk transaksi menggunakan QRIS.

Ya, transaksi QRIS merupakan salah satu fitur andalan BRImo yang juga bisa dilakukan secara cepat tanpa harus login berkat adanya fitur fast menu. Fitur ini memudahkan nasabah melakukan transaksi, seperti bayar belanjaan dengan mudah dan praktis. Pembayaran di beragam merchant pun semudah kamu melakukan scan barcode.

Ada lagi nih kabar gembiranya. Aplikasi BRImo menghadirkan metode pembayaran baru untuk QRIS. Dengan metode anyar ini, kamu bisa menggunakan kartu kredit BRI sebagai sumber dana untuk melakukan pembayaran di merchant.

Kamu bisa menikmati beragam kemudahan Transaksi QRIS dengan sumber dana kartu kredit BRI melalui aplikasi BRImo.  Bayangkan, kamu bisa berbelanja di mana saja, kapan saja, tanpa perlu khawatir uang tunai atau saldo BRIZZI habis.

Baca Juga: Kado Valentine Sarat Manfaat, Belikan Tabungan Emas Lewat BRImo Saja!

Semua teratasi dengan Transaksi QRIS dengan kartu kredit BRI di aplikasi BRImo. Hadirnya pembayaran transaksi QRIS dengan Kartu Kredit BRI ini memberikan opsi tambahan bagi pengguna selain tabungan sebagai sumber dana.

Kelebihan Transaksi QRIS dengan Kartu Kredit BRI di BRImo

Selain kemudahan dan kecepatan, transaksi QRIS dengan kartu kredit BRI di BRImo juga menawarkan berbagai keuntungan, seperti:

  • Lebih Praktis: Bayar apa saja dengan mudah dan cepat hanya dengan scan barcode.
  • Lebih Fleksibel: Gunakan limit kartu kredit BRI untuk berbagai transaksi QRIS.
  • Lebih Hemat: Dapatkan berbagai promo menarik dari BRI dan merchant QRIS.

Tertarik untuk mencoba? Berikut beberapa langkah mudah untuk melakukan transaksi QRIS dengan kartu kredit BRI di BRImo.

Cara Registrasi dan Aktivasi Kartu Kredit BRI di BRImo

Baca Juga: Pulsa Habis? Tenang, Contact BRI Tetap Bisa Dihubungi Lewat Aplikasi BRImo

Sebelum menggunakan transaksi QRIS dengan kartu kredit BRI di BRImo, pastikan sudah melakukan registrasi dan aktivasi terlebih dahulu. Yakni dengan langkah-langkah ini:

  1. Login aplikasi BRImo lalu pilih fitur Kartu Kredit.
  2. Pilih Kartu Kredit BRI kamu untuk melakukan registrasi dan aktivasi.
  3. Setujui syarat dan ketentuan untuk melanjutkan proses selanjutnya.
  4. Masukkan expired date Kartu Kredit BRI dan tanggal lahir kamu.
  5. Masukkan nomor OTP yang dikirim ke HP kamu.
  6. Kartu Kredit BRI kamu sudah aktif dan bisa digunakan untuk transaksi.

Cara Pembayaran Transaksi QRIS dengan Kartu Kredit BRI di BRImo

Ikuti langkah-langkah ini untuk melakukan pembayaran transaksi QRIS dengan kartu kredit BRI yang sudah terdaftar di aplikasi BRImo.

  1. Login BRImo dan pilih fitur Transaksi QRIS.
  2. Scar QR melalui aplikasi BRImo.
  3. Masukkan nominal pembayaran kamu.
  4. Pilih Kartu Kredit BRI yang akan kamu gunakan sebagai sumber dana.
  5. Masukkan PIN BRImo untuk verifikasi.
  6. Transaksi kamu berhasil.

Tunggu apa lagi? Segera rasakan kemudahan dan keuntungan Transaksi QRIS dengan Kartu Kredit BRI di BRImo. Nikmati pengalaman bertransaksi yang lebih praktis, aman, fleksibel, dan hemat.

So, kalau ingin mendapatkan informasi lebih lanjut terkait fitur Transaksi QRIS di BRImo, kamu bisa simak di sini. Segera download BRImo melalui App Store, Play Store dan Huawei AppGallery sekarang juga.

Untuk informasi lengkap, kamu bisa follow Instagram @bankbri_id. BRImo lebih mudah dan serba bisa! #BRImo #BRImoMudahSerbaBisa

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI