Suara.com - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengantikan Basuki Hadimuljono untuk menjadi Menteri PUPR sementara atau ad Interim. Tugas pertamanya, dirinya mendampingi Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan ruas Jalan Tol Seksi Tebing Tinggi - Indrapura dan Indrapura - Lima Puluh.
Ditunjuknya Budi Karya sebagai Menteri PUP ad interim diumumkan lewat instagram pribadinya @budikaryas.
"Jelang libur panjang ini, saya sebagai Menteri @kemenpupr Ad Interim, mendampingi Pak Presiden @jokowi meresmikan Jalan Tol Seksi Tebing Tinggi - Indrapura dan Indrapura - Lima Puluh yang menjadi bagian dari Tol Trans Sumatera," tulis Budi Karya seperti yang dikutip, Jumat (9//2/2024).
Baca Juga
Fakta Menarik! Alasan Presiden Soekarno Dulu Ingin Pindahkan Ibu Kota Indonesia
Menurut dia, ruas jalan tol ini memiliki banyak manfaat, mulai dari waktu tempuh dari dan menuju Pelabuhan Kuala Tanjung serta mendukung Kawasan Destinasi Prioritas Pariwisata Danau Toba.
"Nah... yang paling penting dapat meningkatkan perekonomian di wilayah Sumatera Utara," tulis Budi Karya lagi.
Sebelumnya, memang ada yang tidak biasa dalam peresmian jalan tol tersebut. Pasalnya untuk pertama kali, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono absen mendampingi Jokowi.
Jokowi hanya ditemani Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Pimpinan Komisi I DPR RI Meutya Viada Hafid, serta pejabat daerah setempat dalam peresmian infrastruktur itu.
Seperti dilansir dari Instagram Kementerian PUPR, Menteri Basuki ternyata dirinya tengah berada Tunisia dalam rangka kunjungan kerja. Dalam kunjungan kerja itu, Menteri Basuki melakukan pertemuan bilateral terhadap pejabat Tunisia.
Baca Juga: Bongkar Kemelut Pilgub DKI 2012, Ahok: Jokowi Tak Pernah Mau Saya Jadi Wakilnya
Misalnya, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono melakukan pertemuan bilateral dengan Menteri Agrikultur, Sumber Daya Hidraulik & Perikanan Tunisia Abdelmonaam Belaati untuk membahas peluang kerja sama bidang infrastruktur.