Cara Bayar Tagihan Kartu Kredit BRI dengan BRImo

M Nurhadi Suara.Com
Selasa, 09 Januari 2024 | 16:10 WIB
Cara Bayar Tagihan Kartu Kredit BRI dengan BRImo
Ilustrasi aplikasi BRImo. [BRI]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kartu kredit menjadi pilihan banyak orang untuk melakukan transaksi dan berbagai pembelian. Tidak sedikit juga penyedia layanan keuangan yang memberikan produk ini pada nasabahnya.

Jika Anda adalah nasabah BRI, ternyata ada cara bayar tagihan kartu kredit dengan BRImo, aplikasi mobile banking yang dimiliki bank ini.

BRImo adalah super app dengan banyak fitur untuk penggunanya, termasuk salah satu diantaranya adalah membayar tagihan kartu kredit. Nah untuk Anda yang belum tahu bagaimana hal ini dilakukan, Anda dapat simak penjelasan di bawah ini.

Cara Bayar Tagihan Kartu Kredit dengan BRImo

Baca Juga: Cara Bayar Pakai QRIS di Aplikasi BRImo, Ikuti Panduan Ini

Beragam fitur dari BRImo membantu nasabah mengakses rekening koran yang mereka miliki, dan melakukan berbagai jenis pembayaran atau transaksi berguna setiap hari.

Cara bayar tagihan kartu kredit dengan BRImo cukup simpel, seperti yang bisa dilihat pada penjelasan berikut ini.

  • Langkah pertama, buka aplikasi BRImo di smartphone Anda
  • Kemudian login menggunakan username dan password yang Anda miliki, atau menggunakan fingerprint yang telah didaftarkan
  • Pilih opsi ‘Lainnya’
  • Kemudian pilih ‘Tagihan’ dan pilih ‘Kartu Kredit’
  • Setelah itu, pilih opsi ‘Pembayaran Baru’
  • Pilih Bank BRI, kemudian masukkan nomor kartu kredit BRI yang Anda miliki
  • Klik ‘Lanjutkan’
  • Masukkan nominal pembayaran yang akan dibayarkan
  • Pilih ‘Bayar’
  • Selanjutnya masukkan PIN BRImo yang Anda miliki

Jika terdapat saldo di rekening BRI Anda, maka pembayaran dapat diselesaikan dan Anda akan mendapatkan notifikasi

Kini, Anda dapat membayarkan tagihan kartu kredit Anda sewaktu-waktu dengan aplikasi BRImo. Tidak ada lagi alasan untuk terlambat membayar tagihan yang ada, sehingga Anda tidak perlu menghadapi denda atau sanksi administrasi lain yang bisa membuat pembayaran lebih besar.

Kontributor : I Made Rendika Ardian

Baca Juga: Cara Pakai QRIS Transfer di BRImo, Ikuti Panduan Ini

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI