Pekerja Manusia Digantikan oleh AI, Perusahaan Besar Mulai Lakukan PHK Massal

M Nurhadi Suara.Com
Kamis, 04 Januari 2024 | 11:24 WIB
Pekerja Manusia Digantikan oleh AI, Perusahaan Besar Mulai Lakukan PHK Massal
Ilustrasi Robot AI menatap dunia pemetaan (Unsplash/Alex Knight)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suumit Shah, CEO platform e-commerce India bernama Dukaan, menyatakan kepada Washington Post, "Tidak masalah bagi saya untuk menggantikan seluruh tim [layanan pelanggan] dengan bot."

Menurut dia, AI lebih pintar dan efisien sehingga membuatnya menghemat biaya 100 kali lebih murah dari gaji yang ia berikan kepada pekerja.

Singkatnya, AI telah mengambil alih pekerjaan, dan menurut studi yang dilakukan oleh McKinsey Global Institute, tren tersebut dapat meningkat lebih cepat dari perkiraan siapa pun.

Goldman Sachs dalam risetnya awal tahun ini menemukan bahwa sekitar 300 juta lapangan pekerjaan berpotensi menghilang karena kecerdasan buatan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI