Berapa Setoran Awal Buka Tabungan Simpedes? Ini Deretan Fasilitasnya

Rabu, 03 Januari 2024 | 11:02 WIB
Berapa Setoran Awal Buka Tabungan Simpedes? Ini Deretan Fasilitasnya
Berapa Setoran Awal Buka Tabungan Simpedes. Ilustrasi kartu ATM Simpedes. (YouTube Bank BRI)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Nasabah Simpedes juga memiliki peluang untuk memenangkan hadiah dalam Undian Simpedes dengan total hadiah miliaran rupiah.

Berikut penjelasan terkait layanan BRI Simpedes:

  • Fasilitas E-Banking BRI (SMS Banking, Internet Banking, Mobile Banking, SMS Notifikasi, dll.)
    Fasilitas Transaksi Otomatis, meliputi:
    Automatic Fund Transfer (AFT)
    Fasilitas untuk mentransfer dana dari rekening Simpedes ke rekening simpanan di BRI, baik di Unit Kerja sendiri ataupun di Unit Kerja lain, setiap tanggal tertentu dengan nominal transfer tertentu yang bersifat tetap (secara rutin).
    Account Sweep
    Fasilitas untuk mentransfer dana dari satu rekening ke rekening lainnya di Unit Kerja sendiri ataupun di Unit Kerja lain secara otomatis yang sebelumnya di set up saldo minimal atau saldo maksimalnya. Transfer otomatis terjadi apabila batas saldo minimal atau maksimal tersebut terlampaui. Fasilitas ini dapat digunakan untuk keperluan Simpedes mem-back up giro secara otomatis.
    Automatic Grab Fund (AGF)
    Fasilitas transfer otomatis untuk menarik (mendebet) dana secara otomatis oleh satu rekening dari rekening lainnya, baik di Unit Kerja sendiri maupun Unit Kerja lain. Inisiatif pendebetan berasal dari rekening yang akan mendebet, dengan nominal transaksi yang bersifat tetap. Fasilitas ini dapat digunakan untuk pembayaran angsuran pinjaman secara otomatis, dimana rekening pinjaman akan secara otomatis mendebet rekening Simpedes untuk membayar angsurannya.
  • Aksesibilitas BRI Card
  • Jaringan BRI Card

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI