Cara Registrasi SMS Banking BRI, Pilih Mana yang Paling Mudah

Agung Pratnyawan Suara.Com
Selasa, 02 Januari 2024 | 07:31 WIB
Cara Registrasi SMS Banking BRI, Pilih Mana yang Paling Mudah
Logo BRI. [BRI]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Berikut adalah 3 cara yang bisa kamu lakukan untuk registrasi SMS Banking BRI. Caranya mudah, sebab kamu bisa melakukannya sendiri.

Seperti diketahui, SMS Banking menjadi salah satu layanan yang banyak diminati oleh pengguna BRI, terlebih jika mereka adalah orang tau yang tak begitu familiar dengan smartphone.

Dengan menggunakan SMS Banking, maka nasabah BRI tidak harus membeli ponsel pintar untuk bisa mengakses internet banking dan m-Banking untuk transaksi online.

Ketika menggunakan SMS Banking, nasabah BRI bisa melakukan berbagai transaksi perbankan hanya bermodalkan SMS dengan perintah tertentu.

Baca Juga: Berapa Biaya SMS Banking BRI? Ini Rinciannya

Namun yang perlu kamu tahu, kamu harus mendaftarkan nomor ponsel sebelum bisa menikmati layanan SMS Banking dari BRI ini.

Banyak yang belum tahu bagaimana cara registrasi SMS Banking BRI, padahal caranya sangat mudah dilakukan. Dilansir dari laman resmi BRI, ada dua cara untuk registrasi SMS Banking yakni dengan datang ke kantor BRI atau menggunakan ATM.

Melalui kantor cabang BRI

  • Siapkan fotokopi KTP yang aktif.
  • Siapkan fotokopi kartu ATM BRI.
  • Siapkan nomor ponsel yang aktif.
  • Bawa buku tabungan BRI untuk berjaga-jaga bila diminta.
  • Datangi kantor cabang BRI terdekat, ambil nomor antrian Customer Service.
  • Customer service akan membantu proses pendaftaran.

Melalui ATM BRI

  • Datang ke ATM BRI terdekat
  • Masukkan ATM dan PIN.
  • Pilih menu transaksi lain.
  • Pilih menu registrasi.
  • Pilih menu SMS Banking.
  • Masukkan nomor ponsel yang akan digunakan untuk SMS Banking.
  • Kamu akan diminta untuk membuat PIN SMS Banking yang terdiri dari enam digit angka. 
  • Buat PIN yang mudah diingat, namun hindari PIN yang sama dengan tanggal lahirmu.
  • Setelah selesai struk berisi informasi bahwa kamu sudah berhasil terdaftar akan keluar.

Itulah cara yang bisa kamu lakukan untuk registrasi SMS Banking BRI. Semoga bermanfaat!

Baca Juga: Cara Menggunakan SMS Banking BRI, Simpel Banget

Kontributor : Damai Lestari

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI