Suara.com - Industri kecantikan di Indonesia terus meningkat setiap tahunnya, dengan pertumbuhan mencapai 21,9% di tahun 2023, berdasarkan keterangan dari Perhimpunan Perusahaan dan Asosiasi Kosmetika Indonesia (PPA Kosmetika Indonesia).
Pertumbuhan ini juga terlihat dari semakin banyaknya brand lokal yang bermunculan, dengan strategi yang kreatif di platform digital, termasuk di TikTok. Bahkan menurut data dari TikTok Beauty Brand Playbook di tahun 2022, dari survei yang dilakukan terhadap ratusan pengguna TikTok, sebanyak 61% responden mengakui lebih memilih brand lokal, dan bahkan saat musim promo, 68% responden belanja lebih banyak brand lokal.
Antusiasme terhadap brand kecantikan lokal ini juga terlihat pada saat kampanye Beli Lokal 12.12 yang berlangsung beberapa waktu lalu di TikTok dan Tokopedia. Berbagai brand kecantikan lokal menawarkan produk-produk inovatif dan kualitasnya tidak kalah dengan produk luar.
Tiga brand lokal yang cukup menonjol di TikTok adalah Wardah, Emina, dan Make Over, yang sangat kreatif dalam memanfaatkan platform TikTok untuk promosi dan juga berjualan. Seperti apa cara ketiga brand ini menggaet audiens TikTok? Mari kita intip.
Buat konten video singkat yang konsisten
Untuk menarik audiens mencari tahu lebih lanjut informasi brand hingga menggunakannya, buatlah konten-konten video singkat yang konsisten. Dibandingkan konten video yang panjang atau kumpulan foto, konten video akan lebih diminati untuk pasar produk kecantikan.
Misalnya, Wardah sering membuat dan membagikan tips dan tutorial skincare dan produk kecantikan yang sesuai kondisi wajah dengan gaya penyampaian sederhana dan visual yang menarik.
Dengan strategi ini, Wardah juga berhasil meraih ribuan penjualan dalam waktu 24 jam, dan menjadi bukti nyata bahwa sebagai brand kecantikan lokal, mereka bisa memikat pengguna TikTok khususnya ketika kampanye Beli Lokal 12.12 berlangsung.
Manfaatkan momentum dan hadirkan ragam promo
Siapa yang tidak suka promo? Apalagi brand kecantikan yang disukai oleh perempuan dari berbagai usia. Cobalah untuk menawarkan ragam promo istimewa di hari-hari spesial atau besar, seperti yang dilakukan Emina pada Harbolnas.
Baca Juga: Aerostreet dan Erigo Tembus Rekor Penjualan Lewat TikTok Saat 12.12
Pada kampanye Beli Lokal 12.12, Emina secara terus-menerus mempromosikan berbagai promo di platform TikTok sejak jauh-jauh hari sebelum kampanye itu berlangsung. Promo-promo yang diberikan pun beragam, mulai dari diskon untuk ragam produk hingga 25% untuk sun battle, light mask, lip serum, bright stuff.