7 Keunggulan Briguna Pendidikan, Solusi Pembiayaan untuk S2 dan S3

Agung Pratnyawan Suara.Com
Senin, 11 Desember 2023 | 13:33 WIB
7 Keunggulan Briguna Pendidikan, Solusi Pembiayaan untuk S2 dan S3
ilustrasi mahasiswa (Unsplash/javier trueba)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Anda seorang pekerja yang ingin melanjutkan jenjang pendidikan ke S2 atau S3? Ada produk pinjaman atau kredit dari Bank Rakyat Indonesia (BRI) yang sesuai. Yakni Briguna Pendidikan dari BRI.

Briguna Pendidikan bukan sekadar produk layanan kredit pembiayaan pendidikan saja. Namun ada kekhususan untuk pinjaman yang ditawarkan BRI ini.

Yakni berupa kredit pembiayaan pendidikan bagi para pekerja atau karyawan, terutama mereka yang ingin meningkatkan kualitas diri dengan melanjutkan kuliah jenjang S2 dan S3.

Dibanding produk pinjaman lain yang ditawarkan BRI, Briguna Pendidikan memang punya perbedaan dan kelebihan yang dikhususkan untuk pendidikan.

Baca Juga: Apa Itu Briguna Pendidikan, Bukan Sekadar Kredit Dana Pendidikan

Namun apa itu Briguna Pendidikan dari BRI ini? Untuk apa peruntukannya dan apa keunggulan pinjaman BRI berikut ini?

Apa Itu Briguna Pendidikan

Dirangkum Suara.com dari laman resmi BRI, disebutkan jika Briguna Pendidikan merupakan kredit atau pinjaman khusus yang dihadirkan untuk pendidikan.

Namun bukan untuk kredit atau pembiayaan pendidikan secara umum, Briguna Pendidikan dikhususkan untuk mahasiswa S2 dan S3 yang sudah memiliki upah atau penghasilan tetap.

Atau dengan kata lain, Briguna Pendidikan adalah pinjaman dana pendidikan bagi para pekerja. Untuk mereka yang ingin melanjutkan pendidikan di tingkat lebih tinggi.

Baca Juga: Apa Itu Kredit Modal Kerja BRI? Penjelasan, Syarat dan Cara Mengajukan

Karena itu, Briguna Pendidikan dikhususkan untuk karyawan atau pekerja yang hendak menempuh pendidikan S2 dan S3.

Kelebihan Briguna Pendidikan

Dirangkum juga dari halaman resminya di situs BRI, berikut ini ada sejumlah kelebihan yang ditawarkan Briguna Pendidikan:

1. Proses cepat dan mudah

Proses pengajuan pinjaman Briguna Pendidikan yang cepat dengan prosedur dan persyaratan mudah.

2. Bunga dan Biaya Rendah

Suku bunga pinjaman rendah dan kompetitif ditawarkan Briguna Pendidikan, juga dengan biaya pengajuan KTA yang rendah.

3. Cicilan Ringan

Cicilan ringan dan angsuran tetap sampai jatuh tempo dari Briguna Pendidikan.

4. Limit Kredit

Maksimum plafon Briguna Pendidikan yakni sebesar biaya kuliah (UKT) dan tidak melebihi Rp 250.000.

5. Promo

BRI menawarkan berbagai promo dan program menaik pada event tertentu bagi para nasabah Briguna Pendidikan.

6. Jangka Waktu Kredit

Jangka waktu kredit maksimal Briguna Pendidikan untuk S2 yaitu 6 tahun, sedangkan untuk S3 yaitu 10 tahun.

7. Cover Asuransi

BRI memberikan asuransi bagi debitur Briguna Pendidikan. Yakni apabila debitur meninggal dunia, pinjaman akan dicover asuransi.

Itulah beberapa fasilitas dan keunggulan dari layanan Briguna Pendidikan. Bagi yang berminat untuk melanjutkan S2 atau S3, produk BRI ini mungkin bisa jadi salah satu solusinya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI