BRI Komitmen Kedepankan ESG Dalam Jalankan Bisnis

Achmad Fauzi Suara.Com
Rabu, 06 Desember 2023 | 09:12 WIB
BRI Komitmen Kedepankan ESG Dalam Jalankan Bisnis
Ilustrasi BRImo. (BRI)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI berupaya untuk tetap mengedepankan sustainbility dalam bisnis perseroan. Bahkan, BRI juga berkomitmen untuk menerapkan sustainable finance.

Direktur Utama BRI Sunarso mengatakan, untuk mencapai itu, fokus perseroan kini akan mengedepankan aspek Environmental, Social, and Governance (ESG) di seluruh kegiatan bisnis dan operasional perusahaan.

"Ini dilakukan untuk memastikan keberlanjutan perusahaan utamanya melalui pengelolaan ekspektasi stakeholders serta penerapan best-practice dan standard internasional yang berlaku," ujar Surnarso dalam Public Expose Live yang dikutip, Rabu (5/12/2023).

Komitmen itu tercermin dari penyaluran kredit ke kegiatan usaha berkelanjutan yang hingga akhir September 2023 telah mencapai Rp750,9 triliun, atau sekitar 66,1 persen dari total penyaluran kredit BRI. Raihan ini alami peningkatan sebesar 11,9 persen yoy.

Baca Juga: Begini Strategi Bos BRI Tingkatkan Porsi Dana Murah Hingga Digitalisasi

Secara rinci, kebanyakan atau senilai Rp 669,1 triliun penyalurkan kredit ini diberikan ke sektor UMKM, dan Rp 81,8 triliun disalurkan ke sektor Kredit Usaha Berwawasan Lingkungan/KUBL atau biasa disebut green loans.

"Sesuai dengan business model-nya, BRI telah memberikan kontribusi signifikan dalam meningkatkan inklusi dan literasi keuangan di Indonesia. Berdasarkan riset internal, BRI telah berkontribusi sebesar sekitar 70 persen dari 85,1 persen pencapaian indeks inklusi keuangan Indonesia yang di survei pada tahun 2022," imbuh Sunarso.

Sementara, upaya inklusi dan literasi keuangan ini dibuktikan BRI dengan meluncurkan Super App BRImo. Mobile banking ini telah digunakan 30,4 juta user sejak diluncurkan pada Februari 2019.

Sunarsi menambahkan, angka pengguna itu meningkat pesat dibandingkan pada Desember 2019 yang hanya 2,9 juta user. Sedangkan, dari sisi volume transaksi sebesar Rp 3.353 triliun atau tumbuh sekitar 60,83 persen yoy.

"Ini merupakan salah satu hasil transformasi digital BRI. Selain bertujuan untuk meningkatkan efisiensi, inisiatif ini juga terus dikembangkan untuk menjawab kebutuhan pasar," pungkas Sunarso. 

Baca Juga: Syarat Buka Rekening BRI Simpedes Lengkap Berapa Setoran Awalnya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI