Suara.com - Top up GoPay bisa dilakukan dengan mudah dan cepat hanya dengan menggunakan aplikasi BRImo. Ketahui bagaimana cara top up GoPay lewat BRImo berikut ini.
BRImo sendiri adalah aplikasi mobile baking yang dihadirkan BRI untuk memudahkan nasabahnya. Banyak hal bisa dilakukan melalui aplikasi BRImo, termasuk top up GoPay dengan mudah.
Kamu tidak perlu keluar rumah atau mengantri di loket pembayaran. GoPay adalah dompet digital yang dapat digunakan untuk melakukan berbagai macam transaksi.
GoPay diterbitkan oleh PT GoTo Financial, anak perusahaan dari Gojek. GoPay dapat digunakan di berbagai platform, termasuk smartphone, tablet, dan komputer. GoPay juga dapat digunakan dengan mudah dan cepat hanya dengan scan QR code atau memasukkan nomor telepon.
Baca Juga: Apa Itu BritAma X? Tabungan yang Anak Muda Banget
GoPay dilengkapi dengan sistem keamanan yang ketat untuk melindungi saldo kamu. Proses top up GoPay lewat aplikasi BRImo hanya membutuhkan beberapa menit.
Kamu tidak perlu menunggu lama untuk bisa menggunakan GoPay kamu kembali. Pastinya lebih mudah dengan aplikasi BRImo dari BRI untuk top up GoPay.
Berikut cara top up GoPay lewat BRImo yang tim Suara.com rangkum untuk kamu.
Cara Top Up GoPay Lewat BRImo
- Pastikan kamu sudah memiliki aplikasi BRImo dan saldo BRImo yang cukup untuk melakukan top up. Kamu bisa mengunduh aplikasi BRImo di Google Play Store atau App Store. Untuk mengetahui saldo BRImo kamu, kamu bisa masuk ke aplikasi BRImo dan klik menu "Saldo".
- Buka aplikasi BRImo dan login dengan akun kamu.
- Masukkan nomor handphone dan PIN kamu untuk login ke aplikasi BRImo.
- Pada menu utama aplikasi BRImo, klik menu "Dompet Digital".
- Pada halaman "Dompet Digital", pilih "Top Up Baru".
- Pada halaman "Top Up Baru", pilih "GoPay".
- Masukkan nomor handphone yang terdaftar pada aplikasi GoPay kamu.
- Masukkan nominal top up yang Anda inginkan.
- Klik "Lanjut" untuk melanjutkan proses top up.
- Pada halaman konfirmasi, pastikan data yang ditampilkan sudah benar, termasuk nomor handphone, nominal top up, dan sumber dana. Jika sudah benar, klik "Konfirmasi" untuk menyelesaikan proses top up.
- Klik "Konfirmasi".
- Proses top up akan berlangsung beberapa saat. Jika sudah selesai, kamu akan menerima notifikasi.
Biaya top up GoPay lewat BRImo adalah Rp1.000 per transaksi. Proses top up biasanya akan selesai dalam hitungan menit. Itulah cara top up GoPay lewat BRImo yang bisa kamu coba lakukan. Selamat mencoba.
Baca Juga: Apa Itu Tabungan Simpedes TKI? Layanan BRI yang Manjakan Tenaga Kerja Indonesia
Kontributor : Pasha Aiga Wilkins