Profil Markus Widodo Ayah Gwen Ashley, Bos Real Estate Enteng Keluar Budget Pernikahan Rp 75 M

Rifan Aditya Suara.Com
Rabu, 22 November 2023 | 18:03 WIB
Profil Markus Widodo Ayah Gwen Ashley, Bos Real Estate Enteng Keluar Budget Pernikahan Rp 75 M
Gwen Ashley dan orang tuanya, Markus Widodo dan Warren Tjandra (instagram/nancywarrencouture)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Sementara Ir Santoso menjadi Technical Director di PT Griyo Mapan Santoso.

Pekerjaan Markus Widodo

Sebagai project director, Markus Widodo memiliki tugas memimpin dan mengawasi semua proyek di PT Griyo Mapan Santoso. Jika Markus lebih mengurusi eksekusi proyek di lapangan, maka David memiliki tanggung jawab tertinggi di kantor.

PT Griya Mapan Santoso ini merupakan perusahaan di bidang real estate yang lokasinya berada di Surabaya. Tercatat perusahaan tersebut memiliki 4 project yang sedang ditangani, yaitu Central Park Juanda, Sunrise Residece, Grand Paninsula Park, dan The Avenue.

Sebenarnya, awal berdiri PT Griyo Mapan Santoso justru hanya membangun perumahan kelas menengah ke bawah. Sebab pada tahun 1984 itu program kepemilikan rumah bagi masyarakat banyak oleh pemerintah pada masa Repelita IV.

Awal perumahan yang dibangun PT Griyo Mapan Santoso bernama sama, yaitu Griyo Mapan Santoso di Jl. Raya Tropodo. Lalu disusul Griyo Mapan Santoso Rungkut Tengah dan perumahan Manyar Indah.

Kini PT Griyo Mapan Santoso mulai mengembangkan label Central Park yang lebih fokus ke real estate, hunian kelas menengah ke atas. Seperti Central Park Semolowaru, Central Park Ahmad Yani, Central Business Park Semolowaru, Central Park Mulyosari, Central Park Gunung Anyar Regency hingga Central Park Juanda.

Perumahan kelas menengah ke bawah yang dibangun PT Griyo Mapan Santoso memiliki unit dengan luas bangunan yang beragam. Mulai dari rumah sederhana tipe 36, 45, 60, dan 70 m2.

Sementara untuk proyek kelas menengah ke atas, PT Griyo Mapan Santoso membangunan rumah dengan tipe 130, 165, 195, 210, dan 275 m2. Harganya sekitar Rp 1-2 miliar.

Baca Juga: Gwen Ashley Bukan dari Kalangan Biasa, Keluarganya Punya Kerajaan Bisnis

Tak tanggung-tanggung, dalam satu PT Griyo Mapan Santoso membuka lahan berhektar-hektar. Maka pantas saja, Markus Widodo dengan enteng mengeluarkan dana pernikahan anaknya hingga Rp 75 M.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI