Suara.com - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan terlihat semakin bugar dan sehat. Hal ini setelah dirinya membagikan momen dirinya tengah berjalan kaki hingga angkat beban.
Dalam unggahannya di Instagram resminya @luhut.pandjaitan, Luhut mengungkapkan kapan dirinya bisa kembali pulang ke Indonesia, setelah melakukan perawatan di Singapura,
"Saya sudah tiap hari jalan sekarang. Ya bertahap 1,5 kilometer, 2 kilometer. Saya tadi mulai angkat beban sedikit, ya sudah mulai sedikit plank juga tadi, walaupun baru 15 detik," ujarnya seperti yang dikutip, Minggu (19/11/2023)
Mantan Kepala Staf Kepresidenan ini menuturkan, dirinya masih menunggu kabar dokter untuk bisa pulang ke Indonesia. Luhut juga diperintahkan Presiden Joko Widodo untuk menyelesaikan pengobatan hingga selesai baru bisa kembali ke Jakarta.
Baca Juga: Masih Terbaring Sakit di Singapura, Menko Luhut: Saya Mau Lebih Manut ke Istri
"Saya sih tergantung dokter aja. Karena istri saya sekarang berperan sangat penting dalam hidup saya. Tapi semua langkah-langkah saya, saya laporin Bapak Presiden dan Bapak Presiden memberikan arahan 'Pak Luhut upayakan sesempurna mungkin recovery-nya baru kembali ke Jakarta'," imbuh dia.
Sebenarnya, lanjut Luhut, dirinya telah diperbolehkan keluar dari rumah sakit. Hanya saja, dirinya harus tetap berada di Singapura untuk menjalani rawat jalan.
"Tiga hari yang lalu, sejujurnya saya sudah diperbolehkan keluar dari General Hospital Singapore. Namun, belum bisa pulang ke tanah air karena masih menjalani rawat jalan guna memastikan kondisi saya pulih sepenuhnya. Bicara soal kondisi fisik saat ini, Puji Tuhan saya senang sekali sudah bisa mulai berolahraga secara intens. Tidak banyak perbedaan dari kondisi sebelum dan pasca sakit saya rasakan, yang beda hanya warna rambut saja perlu di semir ulang," ucap Luhut.
"Warna rambut yang berbeda ini barangkali sebuah isyarat bahwa sudah serindu itu saya dengan suasana di Indonesia," tambah dia.
Baca Juga: Erick Thohir Kini Punya 13 Jabatan Usai Resmi Gantikan Menko Luhut Binsar Pandjaitan