Tarif Dinamis LRT Jabodebek Mau Dikaji Lagi, Lebih Murah?

Achmad Fauzi Suara.Com
Selasa, 14 November 2023 | 10:14 WIB
Tarif Dinamis LRT Jabodebek Mau Dikaji Lagi, Lebih Murah?
Juru Bicara Kementerian Perhubungan Adita Irawati. [Antara]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) masih menunggu kajian terkait dengan tarif LRT Jabodebek dengan harga dinamis. Kajian itu akan selesai pada akhir tahun ini.

Juru Bicara Kemenhub, Adita Irawati menjelaskan, kajian ini akan mempertimbangkan jumlah penumpang di jam sibuk dan di luar jam sibuk.

"Nanti tergantung kita punya evaluasi juga sekarang kan kita pantau terus penumpangnya dan trafiknya, misalnya pagi dan sore peak hour juga penuh," ujarnya di Kantor Kemenhub, Jakarta yang dikutip, Selasa (14/11/2023).

Adita melanjutkan, dari kajian tersebut akan mendapat gambaran skema tarif yang sesuai dengan keinginan penumpang.

Baca Juga: Tarif KRL-LRT Jabodebek Belum Ada Sinyal Alami Kenaikan

"Kita akan pantau perilaku transportasi agar bisa disesuaikan dengan skema tarif yang paling tepat. Selama ini kan muncul dynamic pricing nanti tergantung kajian akhir tahun," imbuh dia.

Untuk diketahui, tarif LRT Jabodebek kekinian ditetapkan sebesar Rp 3.000 dengan maksimal Rp 10.000 pada akhir pekan atau Sabtu-Minggu.

Sementara, pada Senin-Jumat tarif yang ditetapkan sebesar Rp 3.000 dan tarif minimum sebesar Rp 20.000 per penumpang.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI