Suara.com - Wakil Menteri BUMN Rosan Roeslani telah ditunjuka sebagai ketua Tim Kampanye Nasional pasangan Capres-Cawapres Prabowo Subianto dengan Gibran Rakabuming Raka. Dirinya pun hadir dalam acara Sapa Relawan hingga mengiringi Prabowo-Gibran mendaftarkan diri ke KPU.
Belakangan berhembus kabar bahwa Rosan telah mengundurkan diri sebagai Wakil Menteri BUMN. Padahal, dirinya baru menjabat sebagai Wamen BUMN selama tiga bulan ini.
Menanggapi penunjukan ini, Staf Khusus Menteri BUMN Arya Sinulingga mengatakan, Kementerian BUMN telah menyerahkan keputusan Wamen Rosan untuk mundur itu ke Kepala Negara Presiden Joko Widodo (Jokowi).
"Semua diserahkan dan kewenangan Pak Presiden," ujarnya kepada wartawan yang dikutip, Rabu (25/10/2023).
Baca Juga: Perjalanan Karir Amran Sulaiman: Mundur dari BUMN Karena Penyimpangan, Jadi Pengusaha Sukses
Sebelumnya, dalam acara Sapa Relawan di GBK Arena, Prabowo Subianto sempat memperkenalkan Rosan Roeslani sebagai Ketua Tim Pemenangannya.
"Yang saya hormati Rosan Roeslani Ketua Tim Pemenangan Nasional Prabowo-Gibran," kata Prabowo di lokasi.
Sementara, Kabar mundurnya Rosan Roeslani jadi Wamen BUMN juga dibenarkan Koordinator Staf Khusus Presiden, Ari Dwipayana yang menyebut Presiden Joko Widodo telah menyetujui pengunduran diri Rosan. Bahkan, Presiden telah mengeluarkan Keputusan Presiden ata pemberhentian Rosan jadi pejabat publik.
"Presiden telah mengabulkan permohonan pengunduran diri Wamen BUMN, Rosan P. Roeslani. Wamen BUMN ini secara resmi diberhentikan dengan hormat melalui Keppres tertanggal 25 Oktober 2023," imbuh Ari kepada wartawan.
Baca Juga: Intip Harga Maung, Kendaraan Prabowo-Gibran Buat Daftar Ikut Pilpres ke KPU