BRI Insurance Berikan Literasi dan Inklusi Keuangan ke Komunitas Mobil

Iwan Supriyatna Suara.Com
Minggu, 15 Oktober 2023 | 06:21 WIB
BRI Insurance Berikan Literasi dan Inklusi Keuangan ke Komunitas Mobil
PT BRI Asuransi Indonesia memberikan edukasi terkait Inklusi dan literasi keuangan kepada masyarakat umum, komunitas otomotif, dan anak muda pada acara Music Zone di Anjungan Sarinah.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - PT BRI Asuransi Indonesia memberikan edukasi terkait Inklusi dan literasi keuangan kepada masyarakat umum, komunitas otomotif, dan anak muda pada acara Music Zone di Anjungan Sarinah.

Kegiatan Inklusi dan Literasi asuransi ini disampaikan langsung oleh BRI Insurance yang diwakili oleh Darian dari Digital Bisnis. Pada kesempatan tersebut, Darian memberikan edukasi dengan judul Mudah, Aman, dan Nyaman Bersama BRINS.

Kegiatan Inklusi ini yang diharapkan membuat semakin banyak orang yang memahami prinsip-prinsip dasar dan mekanisme operasional yang terkait dengan asuransi, serta mendapatkan pemahaman tentang pentingnya mempunyai perlindungan finansial, dan dapat memilih produk asuransi yang sesuai dengan kebutuhan seperti komunitas otomotif yang bisa menggunakan BRINS OTO di BRINSmobile yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan mulai dari harian, bulanan, hingga tahunan dan Asuransi BRINS DIRI yang memberikan pertanggungan sampai 100 juta rupiah.

“Kita berharap, hal-hal yang disampaikan ini dapat meningkatkan pemahaman masyarakat, komunitas otomotif dan generasi muda yang semakin paham terhadap industri keuangan, terutama pada asuransi konvensional seperti produk asuransi diri dan kendaraan” ujar Darian ditulis Minggu (15/10/2023).

Baca Juga: Ini Upaya Julo Dukung Inklusi Keuangan Melalui Akses Kredit Digital

Kegiatan ini juga dihadiri oleh Dani Kartika selaku perwakilan OJK sebagai bentuk dukungan kepada BRINS dalam memberikan Inklusi dan Literasi keuangan.

“Dalam pemilihan Asuransi harus benar-benar memilih perusahaan asuransi yang legal atau resmi dibawah Otoritas Jasa Keuangan, untuk terhindar dari penipuan yang disebabkan oleh perusahaan asuransi yang ilegal. Literasi keuangan terhadap Asuransi di masyarakat Indonesia kurang lebih sudah 33% dan secara inklusi penggunaannya masih di angka 17% dengan begitu kegiatan-kegiatan yang dilakukan oleh BRINS, seperti sekarang ini menjadi langkah baik untuk kegiatan-kegiatan Inklusi dan Literasi perihal Asuransi dikalangan masyarakat,” kata Dani.

Di sisi lain, kegiatan inklusi dan literasi ini dapat meningkatkan rasa yakin masyarakat dalam memilih produk layanan jasa keuangan khususnya dalam perlindungan yang ditawarkan sebagai upaya ketahanan ekonomi masyarakat atas risiko dan memingkatkan perkembangan industri asuransi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI