Suara.com - Presiden Joko Widodo menginstruksikan timnya untuk segera melakukan studi terkait rencana pengembangan jalur light rail transit (LRT) dari Jabodebek hingga Kota Bogor.
Jokowi menekankan bahwa perluasan jalur LRT Jabodebek hingga Bogor menjadi penting mengingat minat tinggi masyarakat terhadap layanan ini.
"Kita perlu juga untuk segera mempelajari pembangunan LRT hingga Bogor karena jika kita lihat, LRT yang ada sekarang sudah penuh terus," ujar Jokowi dalam rapat terbatas di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (27/9/2023).
Saat ini, LRT Jabodebek memiliki dua jalur, yaitu Harjamukti-Dukuh Atas dan Jatimulya-Dukuh Atas. Rencananya, pengembangan LRT Jabodebek akan meliputi pembangunan jalur yang menghubungkan Cibubur dan Bogor.
Baca Juga: Ada LRT Jabodebek, Gimana Jumlah Penumpang KRL di Akhir Pekan
Selain itu, Jokowi juga mendorong perpanjangan jalur LRT Jakarta hingga mencapai Manggarai. Saat ini, jalur LRT Jakarta hanya mencakup rute dari Stasiun Pegangsaan Dua di Kelapa Gading menuju Stasiun Velodrome di Rawamangun.
"Kita juga akan membangun jalur LRT dari Kelapa Gading menuju Manggarai agar cakupan dan jangkauan transportasi massal ini semakin meluas," ungkap mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut.
Untuk informasi, LRT Jabodebek memiliki 18 stasiun yang menghubungkan wilayah Jakarta, Depok, dan Bekasi dengan ua lintas perjalanan, yakni lintas Cibubur/Depok dan lintas Bekasi.
Rute LRT Jabodebek lintas Cibubur:
Stasiun LRT Dukuh Atas
Stasiun LRT Setiabudi
Stasiun LRT Rasuna Said
Stasiun LRT Kuningan
Stasiun LRT Pancoran
Stasiun LRT Cikoko
Stasiun LRT Ciliwung
Stasiun LRT Cawang
Stasiun LRT TMII
Stasiun LRT Kampung Rambutan
Stasiun LRT Ciracas
Stasiun LRT Harjamukti.
Baca Juga: Pembangunan LRT di Bali Diusulkan di Bawah Tanah
Rute LRT Jabodebek lintas Bekasi:
Stasiun LRT Dukuh Atas
Stasiun LRT Setiabudi
Stasiun LRT Rasuna Said
Stasiun LRT Kuningan
Stasiun LRT Pancoran
Stasiun LRT Cikoko
Stasiun LRT Ciliwung
Stasiun LRT Cawang
Stasiun LRT Halim
Stasiun LRT Jatibening Baru
Stasiun LRT Cikunir 1
Stasiun LRT Cikunir 2
Stasiun LRT Bekasi Barat
Stasiun LRT Jati Mulya