“Ini dapat mendorong pertumbuhan bisnis dalam negeri dan menciptakan peluang bagi UMKM untuk terlibat dalam rantai pasokan yang lebih besar. Investor asing juga dapat memainkan peran penting dalam pengembangan UMKM dengan membantu transfer teknologi dan praktik bisnis,” ungkapnya.
Wishnu juga melihat pembangunan infrastruktur lainnya seperti rumah sakit, mall, sekolah hingga taman bermain di kawasan IKN akan menjadi magnet bagi pertumbuhan ekonomi, terutama peluang baru bagi masyarakat sekitar untuk menjalankan usaha.
“Pembangunan rumah sakit, mal, dan sekolah di IKN dapat menjadi bagian dari strategi yang lebih luas untuk menciptakan lingkungan yang menarik bagi investor dan penduduk lokal. Fasilitas-fasilitas ini tidak hanya memenuhi kebutuhan masyarakat, tetapi juga meningkatkan daya tarik daerah tersebut sebagai destinasi investasi dan tempat tinggal yang nyaman,” jelasnya.