Suara.com - Heboh beredar uang kertas rupiah dengan kondisi setengah asli dan setengahnya palsu. Uang tersebut dapat diketahui jika dilihat lebih jelas nomor serinya.
Jika menemukan uang kertas dengan nomor seri berbeda, dipastikan uang tersebut adalah uang hasil menyambung antara uang yang asli dengan uang palsu.
Uang hasil mutilasi itu akan nampak perbedaannya dengan uang yang 100 persen asli.
Uang hasil mutilasi akan terdapat sambungan lem-leman sambungan dan memiliki nomor seri berbeda.
Baca Juga: Buat Bayar Utang, Cadangan Devisa Indonesia Turun Akhir Agustus 2023
Masyarakat diminta waspada dan berhati-hati ketika menerima uang. Sebaiknya dicek terlebih dahulu saat atau sebelum melakukan transaksi.