Bikin Kaget! Ternyata Hanya 6% Penduduk RI yang Punya Perencanaan Keuangan Pensiun

Rabu, 06 September 2023 | 22:56 WIB
Bikin Kaget! Ternyata Hanya 6% Penduduk RI yang Punya Perencanaan Keuangan Pensiun
Ilustrasi. Data dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) pada 2021 menunjukan bahwa perencanaan keuangan masyarakat Indonesia di masa pensiun ternyata masih minim.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Solusi inovatif ini memberikan manfaat dijamin hingga 500% Uang Pertanggungan dengan manfaat tahunan yang meningkat secara berkala, serta beragam keunggulan dan fleksibilitas seperti bebas memilih masa pensiun, hingga masa pembayaran premi bahkan besaran Uang Pertanggungan sesuai kebutuhannya," paparnya. 

Produk ini merupakan kolaborasi antara PT Asuransi Jiwa Sinarmas MSIG Tbk (Sinarmas MSIG Life), Perusahaan asuransi jiwa dari grup MS&AD di Jepang, dan PT Bank Sinarmas Tbk.

“Dengan memahami kebutuhan dan aspirasi individu yang unik, kami berkolaborasi dengan Bank Sinarmas sebagai preferred partner kami untuk melahirkan inovasi baru, yaitu Sinarmas Pension Plan, yang memberikan manfaat Uang Pertanggungan hingga Rp6 miliar," katanya. 

Sementara itu Direktur Retail Banking Bank Sinarmas, Miko Andidjaja, menambahkan dengan hadirnya produk ini dirinya berharap akan lebih banyak masyarakat Indonesia yang merencanakan masa pensiun yang jauh lebih baik.

"Dengan perlindungan finansial di masa pensiun yang kuat akan membuat lebih tenang, mendapatkan rasa aman dan lebih sejahtera dihari tua," pungkasnya. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI