Soal Wacana Merger 3 BUMN Penerbangan, Bos Garuda Sambut Baik Erick Thohir

Rabu, 23 Agustus 2023 | 10:20 WIB
Soal Wacana Merger 3 BUMN Penerbangan, Bos Garuda Sambut Baik Erick Thohir
Direktur Utama Garuda Indonesia Irfan Setiaputra/Dok Achmad Fauzi
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menteri BUMN, Erick Thohir berencana akan memergerkan 3 BUMN maskapai penerbangan, yakni Garuda Indonesia, Citilink dan Pelita Air.

Diketahui, hingga saat ini penjajakan terkait aksi korporasi tersebut berlangsung secara intensif.

Direktur Utama Garuda Indonesia, Irfan Setiaputra pun menyambut baik rencana bosnya tersebut, dia bilang mendukung wacana merger tersebut.

Tentunya, kata dia, akan dilandasi dengan kajian yang mendalam.

Baca Juga: Saham Garuda (GIAA) Terbang Tinggi Ditengah Isu Merger dengan Pelita Air

"Oleh karenanya, Garuda Indonesia Group tentunya akan mendukung dan memandang positif upaya wacana merger tersebut yang tentunya akan dilandasi dengan kajian outlook bisnis yang prudent," ungkap Irfan dalam keterangan tertulisnya, Selasa (22/8/2023).

Dia melanjutkan, rencana pengembangan (merger) sendiri masih dalam tahap awal.

Irfan mengatakan, pihaknya tengah mengeksplorasi secara mendalam atas berbagai peluang sinergi bisnis yang dapat dihadirkan untuk bersama-sama.

Kemudian, dapat mengoptimalkan aspek profitabilitas kinerja yang sekaligus memperkuat ekosistem bisnis industri transportasi udara di Indonesia guna membawa manfaat berkelanjutan bagi masyarakat.

Dia menambahkan, hal tersebut turut menjadi sinyal positif bagi upaya penguatan fundamental kinerja perusahaan, khususnya pasca restrukturisasi.

Baca Juga: Erick Thohir Pilik Kawasan Bekas Tambang jadi Lokasi Program Bakti BUMN

"Oleh karenanya, mengenai mengenai proyeksi dari proses merger ini tentunya akan terus kami sampaikan secara berkelanjutan, sekiranya terdapat tindak lanjut penjajakan yang lebih spesifik atas realisasi rencana strategis tersebut," pungkas Irfan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI