Buruh yang Tergabung Dalam GGB Gelar Lomba Susun Puzzel di Jakarta Utara

Iwan Supriyatna Suara.Com
Minggu, 20 Agustus 2023 | 17:38 WIB
Buruh yang Tergabung Dalam GGB Gelar Lomba Susun Puzzel di Jakarta Utara
GBB mengadakan perlombaan di Lapangan Futsal Jalan Kampung Muka RW 04. Pademangan, Jakarta Utara.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Debby menerangkan bahwa acara ini dimaksudkan untuk memeriahkan hari kemerdekaan RI.

Dia berharap dengan adanya kegiatan semangat kemerdekaan seluruh jaringan sukarelawan GBB di Jakarta Utara semakin kompak.

"Saya berharap semoga bisa memperluas dukungan kepada pak Ganjar dan siap memenangkannya di pemilu 2024," tutur dia.

Debby membeberkan bahwa di seluruh kecamatan di Jakut yang berjumlah enam kecamatan sudah berdiri posko-posko  pemenangan Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowl.

Sementara itu, Slamet, salah satu warga  wilayah RW 04, kelurahan ancol, kecamatan Pademangan, Jakut menyatakan bersyukur atas kegiatan yang digagas GBB.

Dia mengaku siap berjuang bersama posko GBB pademangan untuk memenangkan Gubernur Jawa Tengah itu.

"GBB baru saja mengadakan acara perlombaan 17-an yang diikuti 100 orang, kami bersyukur karena GBB telah mengadakan suatu acara yang bermaanfaat. Kamu berjuang mendukung bapak Ganjar Pranowo sebagai presiden RI di 2024," terang Slamet.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI