"Kami berharap setelah lulus para penerima beasiswa dapat menjadi pemimpin maupun manager unggul di masa depan. Mereka akan menciptakan lapangan kerja bagi masyarakat Indonesia seperti layaknya alumni-alumni USC sebelumnya, seperti Garibaldi Thohir dari PT Adaro Energy Indonesia Tbk, Husodo Angkosubroto dari Gunung Sewu Group, Harun dan Junita Ciputra dari Ciputra Group, Anne Patricia Sutanto dari PT. Pan Brothers dan Andru Subowo dari Bramadi Capital. Bila anda berminat untuk mempelajari tentang program beasiswa TAMBA dan mendaftar harap kunjungi website AUSCI di https://ausci.org/tamba/ .”ucapnya.
“Kami berterima kasih atas kemurahan hati dari Garibaldi Thohir dan Yayasan Mochamad Thohir. Dengan memberikan beasiswa tersebut kepada AUSCI maka kami dapat menerima lebih banyak talenta dari Indonesia ke USC Marshall. Program USC IBEAR MBA mengajarkan kompleksitas bisnis internasional dan bagaimana menjadi profesional yang lebih baik dan siap untuk mendukung pertumbuhan ekonomi Indonesia.” kata Dekan USC Marshall School of Business Geoffrey Garrett.
USC IBEAR MBA merupakan program full-time percepatan satu tahun yang bersifat internasional. Program ini diperuntukkan bagi kaum profesional yang berada pada jenjang pertengahan karir untuk mengasah kemampuan memimpin dan membangun jaringan global.
Program ini merupakan salah satu program unggulan USC Marshall School of Business yang terakreditasi oleh Association to Advance Collegiate Schools of Business (AACSB). Program USC IBEAR MBA telah berjalan selama 46 tahun dan mempunyai 2.100 alumni di 60 negara.