Suara.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada penutupan perdagangan hari Selasa (18/7/2023) harus berakhir melemah setelah dibuka menguat pada perdagangan pagi tadi.
Mengutip data RTI, IHSG berakhir nyusruk ke level 6.830 pada penutupan perdagangan sore ini, indeks melemah 36,9 poin atau melemah 0,54 persen.
IHSG bergerak variatif dari batas bawah di level 6.793 hingga batas atas pada level 6.902 setelah dibuka pada level 6.867.
Sepanjang hari ini investor melakukan transaksi sebesar Rp10,3 triliun dengan jumlah saham yang diperdagangkan sebanyak 17,3 miliar saham dan jumlah frekuensi 1,1 juta kali.
Pada penutupan kali ini, 182 saham menguat, 354 terkoreksi, dan 206 lainnya stagnan.
10 dari 11 sektor mengalami pelemahan diantaranya sektor IDXENERGY turun -0,69 persen, IDXBASIC -0,16 persen, IDXINDUST -0,53 persen, IDXNONCYC -0,13 persen, IDXHEALTH -0,73 persen, sektor IDXFINANCE -0,73 persen, IDXPROPERT -0,56 persen, IDXTECHNO -0,62 persen, IDXINFRA -0,70 persen, dan IDXTRANS -1,38 persen.
Hanya satu sektor yang berhasil menguat yakni IDXCYCLIC Naik 0,41 persen
Saham-saham yang tergolong top gainer antara lain saham PEGE Naik 78 point atau menguat 24,68 persen ke level 394. CUAN menguat 19,91 persen atau naik 230 point ke level 1.385.
Selanjutnya saham GULA Naik 46 point atau menguat 14,19 persen ke level 370. DAYA Naik 24 point atau menguat 11,65% ke level 230. POLI Naik 80 point atau menguat 11,59 persen ke level 770.
Baca Juga: Pagi Ini IHSG Bikin Ceria Investor, Dibuka Melesat ke Level 6.898
Sementara saham-saham yang tergolong top losser antara lain TGUK turun -17 point atau melemah -14,28 persen ke level 102. BNBA melemah -12,39 persen atau koreksi -150 point ke level 1.060.