Suara.com - Pada penutupan perdagangan sesi 1 di Bursa Efek Indonesia (BEI), Senin (17/7/2023) siang ini, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup Menguat 0,48% atau naik 33,145 basis point ke level 6.902.
IHSG bergerak variatif dari batas bawah di level 6.869 hingga batas atas pada level 6.931 setelah dibuka pada level 6.869 pagi ini.
Sebanyak 303 saham menguat, 229 saham melemah, dan sisanya stagnan. Adapun saham GOTO, BBRI, dan BBCA menjadi tiga saham dengan jumlah nilai transaksi terbesar.
CEO Yugen Bertumbuh Sekuritas William Surya Wijaya mengatakan IHSG bakal menguat namun sifatnya terbatas.
Baca Juga: 5 Jenis Investasi yang Cocok untuk Mahasiswa, Bisa Mulai dari Modal Kecil
"Hal ini dikarenakan pola pergerakan IHSG masih menunjukkan pola kenaikan jangka pendek," kata William dalam analisanya.
Meski demikian kata dia kinerja neraca dagang sepanjang Juni yang bakal dirilis hari ini dinilai bakal membantu pergerakan IHSG.
"Rilis neraca perdagangan pada hari ini disinyalir berada dalam keadaan stabil akan turut memberi sentimen positif terhadap pergerakan IHSG," jelas William.
William memprediksi pasar saham bergerak dalam rentang support 6.737 dan resistance 6.898 hari ini. Ia pun merekomendasikan sejumlah saham, yakni AALI, JSMR, SMRA, ITMG, BBRI, KLBF, dan TBIG.
Baca Juga: Deretan Pemilik Saham Arema FC, Ada Raffi Ahmad Hingga Iwan Budianto