Suara.com - Aktor laga dunia Jackie Chan kekinian tengah bersedih. Pasalnya, di era baru sekarang tidak banyak aktor yang membintangi film aksi seperti dirinya dulu.
Bahkan, Jackie Chan mengaku telah mencari penurus seperti dirinya untuk membintangi film-film aksi.
"Aku sudah lama berusaha mencari Jackie Chan selanjutnya, tapi itu sangat sulit," kata dia yang dikutip, Selasa (11/7/2023).
Terlepas dari hal itu, Jackie Chan merupakan salah satu aktor laga terkaya di Asia.
Baca Juga: Bangun Kawasan Industri Film, Jababeka Sediakan Star Of Fame Seperti di Hollywood
Mengutip data Celebrity Net Worth, pemain film Rush Hour ini memiliki harta kekayaan sebesar USD Rp 6 triliun atau setara dengan Rp 6 triliun dengan kurs Rp 15.000 per USD.
Harta kekayaan itu disumbang dari film-film yang dibintangi dan disutradarai oleh Jackie Chan.
Selain itu, aktor berusia 68 tahun ini juga menghimpun kekayaan dari sektor properti. Jackie Chan diketahui memiliki rumah di Beijing.
Rumah ini dibelinya, ketika Jackie Chan melakukan syuting di wilayang tersebut. Rumah itu sengaja dibeli untuk ditinggalinya bersama kru saat rehat memproduksi film.
Tak Hanya satu, Jackie Chan memborong delapan rumah bertipe sama dan menghabiskan uang hingga Rp 8,5 miliar di wilayah tersebut.
Baca Juga: Warga Korea Utara Dilanda Krisis Pangan, Harta Kekayaan Kim Jong Un Disorot
Namun, aset rumah tersebut kekinian bernilai tinggi. Sesuai laporan media-media lokal, rumah yang dimiliki Jackie Chan bernilai 20 kali lipat dari harga awal sebesar Rp 1,07 miliar menjadi Rp 25,8 miliar.