IKEA Resmikan Gerai Pick-up Point Pertama di Yogyakarta, Bisa Ambil Produk Tanpa Biaya Pengiriman

Irwan Febri Rialdi Suara.Com
Jum'at, 07 Juli 2023 | 11:30 WIB
IKEA Resmikan Gerai Pick-up Point Pertama di Yogyakarta, Bisa Ambil Produk Tanpa Biaya Pengiriman
Opening Pick Poin IKEA di Yogyakarta, Jumat (7/7/2023). (Dok. Humas Barsa City)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Perusahaan peralatan dan kebutuhan rumah tangga, IKEA, secara resmi membuka pick-up point pertama di Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

Lokasi pick-up point IKEA berada di area Apartemen Barsa City, Jalan Laksda Adi Sucipto, Yogyakarta. Gerai ini adalah yang pertama di Yogyakarta atau ke-19 di Indonesia.

Pick-up point IKEA juga resmi mulai beroperasi mulai hari ini, Jumat (7/7/2023). Dengan demikian, masyarakat Yogyakarta dapat dengan mudah mengambil pesanan produk secara langsung tanpa perlu biaya pengiriman.

Pick-up poin IKEA Yogyakarta. (Dok. Humas Barsa City)
Pick-up poin IKEA Yogyakarta. (Dok. Humas Barsa City)

General Manager pick-up point IKEA Yogyakarta, Damar Romadhon, berharap kehadiran mereka bisa memudahkan masyarakat Yogyakarta untuk memenuhi kebutuhan rumah tangga.

Baca Juga: Cak Nun Dikabarkan Alami Pendarahan Otak dan Dilarikan ke RSUP Dr Sardjito Yogyakarta

Meski hanya pick-up point, Damar Romadhon memastikan bahwa pihaknya tetap bisa membantu permintaan konsumen dan pengantaran produk dengan harga lebih murah.

"Pick-up point ini adalah yang ke-19 di Indonesia dan pertama di Yogyakarta. Harapannya konsumen Yogyakarta bisa lebih mudah dapat barang IKEA," kata Damar Romadhon.

"Ini adalah salah satu solusi ketika belanja online atau toko, mereka akan mendapatkan free delivery. Kami siap melayani konsumen datang. Meski ngga ada stok, kami tetap bisa bantu customer," lanjutnya.

Sementara itu, pihak Apartment Barsa City Yogyakarta turut bangga dengan kehadiran pick-up point IKEA. Berharap bisa memberikan kemudahan masyarakat Yogyakarta untuk datang dan mendapatkan kebutuhan rumah tangga.

Baca Juga: Cak Nun Dirawat di RS Sardjito Yogyakarta, Sakit Apa?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI