Luhut Jamin Proyek Infrastruktur Jokowi Tak Mangkrak Dan Selesai Pada Tahun 2024

Jum'at, 09 Juni 2023 | 14:39 WIB
Luhut Jamin Proyek Infrastruktur Jokowi Tak Mangkrak Dan Selesai Pada Tahun 2024
Potret Luhut Binsar Pandjaitan (Instagram/luhut.pandjaitan)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menko Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan menjamin proyek infrastruktur yang digarap pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) tidak mangkrak. Selain proyek-proyek yang telah berjalan tersebut bakal selesai pada tahun 2024.

"Kami ingin memastikan semua proyek di bawah kendali kami selesai di pemerintahan ini, kami rapat setiap 3-4 bulan, semua 7 kementerian untuk evaluasi," ujar Luhut dalam Rapat Kerja dengan Badan Anggaran DPR di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Jumat (9/6/2023).

Dia melanjutkan, jika ada proyek yang ternyata harus dilanjutkan di pemerintahan berikutnya, maka dirinya akan mempersiapkan agar pembangunan bisa diteruskan.

"Kita betul-betul sisir satu per satu tidak boleh ada proyek yang mangkrak, kalau overlapping year atau dipindahkan ke presiden yang akan datang dari sekarang harus sudah disiapkan," kata Luhut.

Baca Juga: Jokowi Terbitkan Perpres Percepat Pembangunan Proyek Bandara VVIP di IKN

Mantan Kepala Staf Kepresidenan ini menambahkan, terdapat 54 janji Presiden yang harus tuntas. Akan tetapi, dalam paparannya, hanya 7 proyek yang disoroti.

Tujuh proyek ini seperti Kereta Api Cepat Jakarta - Bandung, pembangunan infrastruktur dasar Ibu Kota Nusantara (IKN), pengembangan 10 Destinasi Pariwisata Super Prioritas, hingga hilirisasi batu bara menjadi Dimetil Eter (DME).

Selain itu, ada juga percepatan penggunaan kendaraan listrik, perhutanan sosial, transformasi energi baru terbarukan, dan transformasi digital.

Sementara itu, terdapat 33 proyek strategis nasional yang ditulis Luhut dalam paparannya. Hanya saja ada 10 yang disorotinya.

Proyek strategi nasional itu diantaranya, konstruksi tangki penyimpanan LPG, proyek Tangguh LNG Train 3, Kereta Cepat Jakarta Bandung, LRT Jabodebek, Pelabuhan Likupang, Pelabuhan Makassar New Port, dan juga Pengembangan Pelabuhan Teluk Palu.

Baca Juga: Ada Kabar Operasional Kereta Cepat Jakarta Bandung Diundur, Menko Luhut: Kata Siapa?

Lalu, pembangunan Jalan Tol Tebing Tinggi ruas Trans Sumatera , Jalan Tol Cinere - Jagorawi , hingga Jalan Tol Cibitung - Cilincing.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI