Di kesempatan yang sama Direktur Utama PT Angkasa Pura I Faik Fahmi mengatakan mendaratnya pesawat A380 Emirates di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai Bali merupakan tonggak sejarah bagi penerbangan di Indonesia.
Ia berharap hadirnya dengan adanya penerbangan rute Bali ke Dubai dan Dubai ke Bali menjadi momentum untuk perekonomian Bali dan nasional.
"Kami berharap momentum ini dapat menjadi katalisator bagi proses recovery pariwisata dan perekonomian Bali dan juga secara nasional," kata Faik.