Rincian Pendapatan Rp 260 Miliar Yang Diraih PSSI Dalam Laga Indonesia vs Argentina

Selasa, 30 Mei 2023 | 09:00 WIB
Rincian Pendapatan Rp 260 Miliar Yang Diraih PSSI Dalam Laga Indonesia vs Argentina
Ketua Umum PSSI Erick Thohir menjawab pertanyaan para pewarta di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (19/5/2023). (ANTARA/LUTHFIA MIRANDA PUTRI)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketua Umum PSSI Erick Thohir menyebut laga Indonesia vs Argentina bisa membawa berkah bagi semua pihak, termasuk PSSI sendiri. Erick menghitung, PSSI bisa meraup pendapatan hingga Rp 260 muliar dalam laga FIFA Matchday pada 19 Juni mendatang.

Menurut Erick, PSSI menargetkan pendapatan, karena biaya untuk mendatangkan Lionel Messi cs juga cukup besar.

"Ini pertama kali PSSI mengumumkan punya target penjualan sampai Rp 260 miliar, karena ini ongkos yang harus dilakukan untuk membawa tim, baik training, bayar pelatih dan biaya lain-lain yang berhubungan dengan timnas," ujar Erick yang dikutip, Selasa (30/5/2023).

Adapun jika dirinci, pendapatan yang diraih PSSI itu didapat dari penjualan tiket, hak siar televisi dan sponsor. Tidak hanya dari sponsor, PSSI juga akan mendapatkan dukungan dari pemerintah dalam menggelar laga bergengsi itu.

Baca Juga: Kuota Terbatas! Harga Tiket Timnas Indonesia vs Argentina Dijual Mulai Rp 600 Ribu

"Jadi gini, kemarin PSSI sudah melakukan kongres dan kami ingin selain dapat dukungan dari pemerintah yang maksimal untuk membangun sepak bola Indonesia baik dari segi infrastruktur tetapi PSSI juga harus mulai membiasakan diri melakukan komersialisasi," jelas dia.

Nantinya, tutur Erick, pendapatan yang diraih PSSI akan dilaporkan secara terbuka ke publik dan bekerja sama dengan auditor keuangan Ernst & Young.

"Percayalah nanti semua akan terbuka pada waktunya, Kemarin juga kita sudah menunjuk auditor Ernst & Young, itu semua nanti data datanya bisa kelihatan seperti apa pendapatannya, biayanya dan lain-lain," imbuh dia.

Sementara terkait hak siar, Erick bakal mengumumkan kontrak hak siar timnas Indonesia dalam waktu dekat. Menurut dia, hak siar yang diberikan akan dilakukan dalam jangka panjang selama satu tahun kalender bukan satu pertandingan seperti sebelumnya.

"Saya ingin mendidik PSSI jangan jadi PSSI yang kerap rugi. Apakah dari prestasi atau dalam usaha. Karena kami harus membiasakan PSSI juga punya strategiplanningyang tepat," pungkas dia.

Baca Juga: Cara Beli Tiket Laga Indonesia vs Argentina Lewat Online

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI