Suara.com - Asosiasi Pengelola Pusat Belanja Indonesia (APPBI) atau pengelola mal kembali menebar diskon hingga 70%. Diskon ini diberikan dalam rangka memperingati HUT Jakarta ke-496 pada 22 Juni 2023 mendatang
Ketua Pelaksana Festival Diskon, Mualim Wijoyo mengungkapkan, setidaknya ada 94 mal di Jakarta yang akan memberikan diskon produk berbagai macam hingga 70%.
"Tentunya bukan hanya diskon sampai 70%, tapi ada festival kuliner, lomba hias lampu dekorasi, sampai midnite sale," ujarnya yang dikutip, Senin (22/5/2023).
Menurut Mualim, pemberian diskon kepada pelanggan mal ini merupakan yang pertama kali digelar kembali, setelah tiga tahun vakum karena pandemi Covid-19.
Baca Juga: Masuk Tahap Topping Off, Living World Grand Wisata Bekasi Ditargetkan Beroperasi Awal 2024
Adapun pelaksanaan, festival diskon ini berlangsung selama dua bulan mulai dari 21 Mei 2023 hingga 21 Juli 2023. Ditargetkan, transaksi dalam festival diskon ini mencapai triliunan.
"Ajang FJGS sangat ditunggu-tunggu masyarakat juga pedagang. Kita targetnya Rp 6,5 triliun untuk 2 bulan. Itu bisa dilihat dari jumlah pengunjung yang meningkat, pendapatan meningkat mudah-mudahan ke depan akan lebih baik," imbuh dia..
Berikut 94 Mal yang berikan Diskon 70%:
• Plaza Atrium
• Mal Mangga Dua
• Gajah Mada Plaza
• Senayan City
• Senayan Park
• ITC Roxy Mas
• ITC Cempaka Mas Mega Grosir
• Plaza Senayan Mall
• Green Pramuka Square
• Grand Indonesia
• MGK Kemayoran
• Pacific Place
• Transmarta Cilandak
• Plaza Kalibata
• Kota Kasablanka
• Pondok Indah Mall
• The Plaza Semanggi
• Kuningan City Mall
• Lippo Mall Kemang
• Mall Kalibata City Square
• De Entrance
• Lotte Mall
• Gandaria City
• Plaza Blok M
• Epiwalk Mall
• Grand ITC Permata Hijau
• Plaza Festival
• ITC Kuningan
• Pejaten Mall
• ITC Fatmawati
• Mal Ambasador
• Plaza Mebel
• Green Sedayu Mall
• Lippo Mall Puri
• LTC Glodok
• Mal Matahari Puri Daan Mogot
• Mal Taman Palem
• Puri Indah Mall
• Mal Ciputra Jakarta
• Central Park
• Neo Soho Mall Jakarta Utara
• Summarecon Mall Kelapa Gading
• Mall of Indonesia
• Pusat Grosir Pasar Pagi Mangga Dua
• Mall Pluit Junction
• Baywalk Mall
• Emporium Pluit Mall
• Food Centrum
• Mangga 2 Square
• PIK Avenue
• Pluit Village
• Koja Trade Mall
• ITC Mangga Dua
• Sunter Mall
• Mall@Bassura
• AEON Mall Jakarta Garden City
• Pusat Grosir Cililitan
• Cibubur Junction
• Buaran Plaza
• Pulogadung Trade Center
• Lippo Plaza Kramat Jati
• Arion Mall
• Mal Cijantung
Baca Juga: Berkah, Okupansi Mal Meningkat Selama Ramadan dan Lebaran Kemarin