Haji Agus Suhela Berangkatkan Umrah 2 RT, Berawal dari Tukang Ojek Hingga Bisnis Properti

Senin, 15 Mei 2023 | 09:39 WIB
Haji Agus Suhela Berangkatkan Umrah 2 RT, Berawal dari Tukang Ojek Hingga Bisnis Properti
Sosok Haji Agus Suhela, Sultan yang Berangkatkan Umroh 60 Warga (tiktok.com/ramadanisaputra24)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Haji Agus Suhela, belakangan ini jadi sorotan publik di media sosial. Bagaimana tidak, dirinya memberangkatkan warga bojong koneng umrah secara gratis.

Hal ini membuat publik terbelanga, bahkan Haji Agus Suleha kini dijuluki sebagai Sultan Bojong Koneng.

Namun, perjuangan Haji Agus Suleha untuk memberangkatkan umrah gratis warga Bojong Koneng tidak seperti membalikkan tangan. Bisnis propertinya pun dibangun dari nol.

Hal ini diungkapkan oleh Anang Samun Saputra, Ketua RW 07 Kampung Bojong Koneng, Desa Telaga Murni, Kecamatan Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi.

"Dia usahanya di bidang properti, ya di Kabupaten Bekasi, sekarang juga udah ada di luar Kabupaten Bekasi," ujarnya yang dikutip, Senin (15/5/2023).

Menurutnya, Haji Agus Suleha tidak berasal dari keluarga sultan yang kaya raya. Bahkan, orang tuannya hanya sebagai petani.

Haji Agus Suleha, bilang Anang, rela sebagai sopir truk yang membawa hasil pertanian orang tuanya. Selain itu, dirinya juga mulai usaha sewa angkutan logistik proyek atau barang.

Haji Agus Suleha memulai menjadi sopir sejak masih duduk di bangku SMP. Dirinya nekat, demi membantu usaha orang tuanya.

"Pak Agus yang nyetir truk bapaknya, bawa materialnya ke tempat yang dipesan," kata Anang.

Baca Juga: Sosok Haji Agus Suleha, Sultan Tajir Bojong Koneng yang Berangkatkan Umrah Warga 2 RT

Tidak hanya sopir truk, Haji Agus Suleha juga sempat mencoba profesi ojek. Setiap pulang sekolah, tutur Anang, Haji Agus Suleha menyempatkan dirin untuk mengojek atau menjadi sopir truk.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI