Ali mengatakan pihaknya terinspirasi dari sosok Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo yang selalu memberikan program-program yang bisa mengangkat perekonomian masyarakat.
"Kami juga terinspirasi dari sosok Pak Ganjar. Bapak selalu menebarkan manfaat bagi masyarakatnya di Jawa Tengah," jelasnya.
Ali berharap melalui pelatihan ini masyarakat bisa mandiri membudidayakan ikan air tawar sehingga mampu menjadi pioner untuk bersama-sama menjadi peternak ikan air tawar.
"Harapan kami, acara ini bisa memberikan manfaat yang signifikan bagi masyarakat. Kiyai Muda Dukung Ganjar berharap masyarakat Tuban bisa menyalurkan aspirasi dan dukungan kepada Pak Ganjar pada 2024," katanya.
Setelah kegiatan ini, sukarelawan Kiyai Muda berencana mengumpulkan seluruh kiai se-Jawa Timur untuk menghimpun dukungan agar Ganjar Pranowo terpilih sebagai presiden pada 2024.
Sementara itu, Warsono, peserta pelatihan budi daya ikan air tawar, mengatakan dirinya dan warga lain begitu antusias mengikuti jalannya pelatihan budi daya ikan tersebut. Menurut dia, pelatihan sungguh bermanfaat bagi masyarakat di wilayahnya.
"Saya senang sekali. Harapan saya nanti bisa bermanfaat bagi saya dan semua yang ada di sini," tuturnya.
Setelah mengikuti pelatihan ini, pria berusia 44 tersebut sangat tertarik untuk mencoba usaha budi daya ikan lele.
"Dengan adanya acara seperti ini, saya tergugah untuk membudidayakan ikan air tawar, terutama ikan lele. Saya bersama teman saya sangat tertarik," katanya.
Baca Juga: Gandeng Pemprov Jabar, Pemkab Purwakarta Bakal Kembangkan Potensi Kampung Nila Nirwana
Dia berharap kegiatan seperti ini bisa terus digelar secara berkesinambungan karena manfaatnya sangat dirasakan oleh masyarakat Tuban, Jatim.