Raup Cuan Lebih dari Rp2 Triliun, BUMN Semen Gelontorkan Ribuan Paket Sembako

Kamis, 06 April 2023 | 13:55 WIB
Raup Cuan Lebih dari Rp2 Triliun, BUMN Semen Gelontorkan Ribuan Paket Sembako
PT Semen Indonesia . (Dok. SIG)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - BUMN semen nasional PT Semen Indonesia Group (SIG) menggelontorkan 1.535 paket sembako di wilayah Kabupatan Gresik, Jawa Timur. Acara bertajuk Safari Ramadan 1444 H ini menyasar sejumlah kelompok masyarakat kecil.

Direktur Utama SIG, Donny Arsal mengatakan, bantuan sembako ini merupakan bentuk kepedulian SIG terhadap masyarakat yang berada di wilayah sekitar operasional Perusahaan yang diharapkan dapat memberikan kemanfaatan dan keberkahan.

“Pada bulan suci Ramadan ini, SIG ingin meningkatkan keharmonisan dan menjaga sinergi yang selama ini telah terbangun dengan baik antara Perusahaan, warga, pemerintah daerah, serta pemangku kepentingan lainnya,” kata Donny dikutip Kamis (6/4/2023).

Paket sembako yang dibagikan berisi 5 kg beras, 2 liter minyak goreng, 1 kg gula pasir, dan 1 kaleng ikan sarden. Penyerahan sembako dilakukan secara simbolis di Pendopo Kelurahan Singosari, Gresik, Jawa Timur, pada Senin (3/4/2023).

Baca Juga: Sejumlah UMKM Tanah Air Mejeng di Singapura

Selain bantuan sembako, selama Ramadan 1444 Hijriah, emiten dengan kode saham SMGR ini juga memberikan bantuan kepada guru TPQ, uang takjil kepada musala dan masjid, serta program berbagi bersama Pertuni (Persatuan Tunanetra Indonesia).

Diketahui SIG mencatatkan pendapatan sebesar Rp 36,379 triliun sepanjang tahun 2022, kemudian beban pokok pendapatan tercatat sebesar Rp 25,701 triliun, EBITDA tercatat sebesar Rp 7,959 triliun.

Sehingga laba tahun berjalan senilai Rp 2,499 triliun dan laba tahun berjalan yang bisa diatribusikan ke pemilik entitas induk sebesar Rp 2,365 triliun. Sementara peningkatan laba bersih, yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk, sebesar 15,5% menjadi Rp 2,365 triliun, dibandingkan periode yang sama pada 2021 sebesar Rp 2,047 triliun.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI