Hal ini sebagai stimulus meningkatkan kapasitas daya saing, mendorong usaha agar lebih produktif, sehingga terciptanya pertumbuhan ekonomi masyarakat.
Yanti (33) Pelaku UMKM Kuliner mengaku senang dapat mengikuti kegiatan pelatihan sertifikasi halal dari sukarelawan pendukung Ganjar Pranowo itu.
"Sangat bermanfaat ya apalagi kaya kami ini UMKM supaya kami dapat tahu cara mendapatkan sertifikasi halal. Dampaknya itu ke usaha kami ya dapat memperkenalkan usaha kami ke masyarakat luas ekonominya supaya dapat meningkat," ungkap Yanti.
Usai pelatihan, SDG Kaltim bersama para pelaku UMKM dan santriwati menggelar tausiah Ramadan hingga doa bersama untuk kesejahteraan masyarakat serta kedamaian Indonesia di masa mendatang.